Logo Sulselsatu

NasDem Makassar Bakal Sisir 15 Kecamatan Bertajuk Senam Merdeka

Asrul
Asrul

Kamis, 18 Agustus 2022 16:27

istimewa
istimewa

 

SULSELSATU.com, MAKASSAR – DPD Partai NasDem Kota Makassar akan melakukan roadshow ke 15 kecamatan dalam rangkaian acara Senam Merdeka.

Sekretaris DPD NasDem Makassar Ari Ashari Ilham mengatakan kegiatan yang akan diikuti langsung oleh Wakil Bendahara DPP NasDem Fatmawati Rusdi ini dalam rangkaian perayaan HUT RI ke-77.

Baca Juga : Diantar 4 Partai Pengusung, Seto-Rezki Jadi Pendaftar Pertama di KPU Makassar

“Kita rencanakan 25 Agustus mulai, karena menyesuaikan juga jadwalnya Bu Fatmawati Rusdi karena beliau juga punya kesibukan sebagai wakil Walikota Makassar,” kata Ari di Kantor DPRD Makassar, Kamis (18/8/2022).

Ketua Fraksi NasDem DPRD Makassar itu lebih jauh mengatakan kegiatan senam ini akan menyentuh anak-anak muda untuk memberi pemahaman soal politik.

“Anak-anak muda ini kan masih ada juga yang berpandangan bahwa politik itu buruk, stigma buruk dan macam-macam lah, nah lewat kegiatan ini kita ingin memberikan pemahaman bahwa ayo melek politik, apa yang anda anggap jelek itu tidak sepenuhnya betul,” jelas Ari.

Baca Juga : 20 Ribu Relawan dan Parpol Koalisi Akan Meriahkan Deklarasi Seto-Rezki

NasDem kata Ari juga menginginkan agar anak-anak muda di Kota Makassar bisa berpartisipasi aktif dalam melakukan pengawasan terhadap program pemerintahan Moh Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi.

“Keterlibatan aktif anak-anak muda kita di 15 kecamatan di Makassar sangat dibutuhkan, agar program Pak Danny dan Bu Fatma betul-betul menyentuh masyarakat,” jelas Ari.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News10 Mei 2025 17:09
Pelindo Wujudkan Akses Air Bersih Layak bagi Warga Makawidey
Sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) melalui program ...
Makassar10 Mei 2025 16:51
IKA PEMDAGO Gelar Orientasi Alumni Batch 2: Perkuat Identitas dan Nilai Santri di Era Modern
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ikatan Alumni Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Gombara (IKAPEMDAGO) kembali menggelar Orientasi Alumni Batch 2, seb...
Sulsel10 Mei 2025 16:09
Audiensi Bersama Bupati Luwu, MDA Perkuat Sinergi Percepat Operasional Proyek Awak Mas
PT Masmindo Dwi Area (MDA) melakukan audiensi resmi perdana dengan Bupati H. Patahudding dan Wakil Muh. Dhevy Bijak Pawindu sejak dilantik pada Februa...
Metropolitan10 Mei 2025 15:19
Ketua Terpilih KORMI Sulsel Minta Inspektorat Audit Dana Hibah KORMI
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua terpilih Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Sulawesi Selatan, Nurhikmah Daeng Cora meminta Inspektora...