Logo Sulselsatu

Setelah 7 Tahun, MLTR Bakal Pecahkan Celengan Rindu Penggemar di Makassar November Mendatang

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 17 September 2022 13:50

MLTR akan konser di Makassar pada 2 November 2022 mendatang (dokumen: ist).
MLTR akan konser di Makassar pada 2 November 2022 mendatang (dokumen: ist).

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Setelah 7 tahun, para penggemar Michael Learns To Rock di Makassar akhirnya dapat memecahkan celengan rindu pada 2 November 2022 mendatang. Band asal Denmark ini akan tampil di konser tunggal dalam rangkaian ‘Back On The Road Tour 2022’.

“Michael Learns To Rock kembali menjalankan tour dan Asia menjadi tujuan mereka. Selain Indonesia, mereka juga akan menyambangi Malaysia, Singapura dan Filipina dalam tour ini. Kebetulan ada kesempatan untuk membawa mereka tampil di Makassar, kami ambil kesempatan itu,” ujar Ibram Putra, Promotor Premier Live Productions dalam rilisnya, Sabtu (179/2022).

Pelantun That’s Why You Go Away, Paint My Love, Sleeping Child dan banyak lagu hits tentang cinta ini akan menyapa para penggemarnya di Phinisi Ballroom, Claro Hotel Makassar dengan promotor Premier Live Productions.

Baca Juga : Maskapai Dapat Izin Pemerintah Naikkan Harga Tiket Pesawat

“Makassar kami pilih sebagai salah satu kota pemberhentian Michael Learns To Rock karena kami melihat antusias luar biasa dari para penggemar MLTR pada konsernya di Makassar 7 tahun silam, kali ini dengan venue yang lebih besar, kami berharap bisa mengakomodir seluruh pecinta MLTR untuk dapat menonton konser mereka di Makassar,” tambah Ryan Novianto selaku promotor dari Premier Live Productions.

Tiket konser Michael Learns To Rock ini dijual mulai dari Rp575 ribu untuk kelas festival sampai dengan Rp4,5 juta untuk kelas premier. Tiket ini sudah bisa didapatkan di Loket.com dan Premierlivepro.com.

Harga Tiket
Festival (Standing)
Presale: Rp575 ribu
Normal: Rp750 ribu
VIP: (Seated – Numbered by system) Rp1.650.000
VVIP: (Seated – Advance Seat Selection) Rp2.950.000
PREMIER: (Seated – Advance Seat Selection) Rp4.500.000

Harga yang ditawarkan tersbut di luar admin fee dan service
Untuk info selanjutnya, bisa hubungi [email protected].

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik30 Januari 2026 23:07
Hadiri Rakernas PSI, RMS dan Wagub Fatmawati Sambut Jokowi di Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) tiba di Kota Makassar dan disambut langsung oleh Wakil Gubernur Sul...
Pendidikan30 Januari 2026 21:52
Jelang Pelantikan DPP IKA Unismuh, Pengurus Temui Wali Kota Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga Alumni (DPP IKA) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar audiensi deng...
Video30 Januari 2026 21:31
VIDEO: Penampilan juara iForte National Dance Competition Makassar
SULSELSATU.com – Babak kurasi iForte Dance Competition Makassar berlangsung di Mal Ratu Indah, Kamis (29/1/2026). 13 grup tampil menyuguhkan per...
Makassar30 Januari 2026 20:51
Munafri Tekankan OPD Pangkas Ego Sektoral agar Pelayanan Publik Tak Terhambat
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menegaskan komitmennya membenahi tata kelola pemerintahan dan meningkatkan kualit...