SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bek tengah FC Twente, Mees Hilgers kini jadi rebutan klub-klub top Liga Belanda. Pemain 21 tahun itu tampil apik di musim sebelumnya.
Dikutip dari Telegraaf, Ajax mulai memperhatikan Mees Hilgers sebagai bidikan pada bursa transfer.
Kontrak Hilgers dengan Twente akan habis pada musim ini, namun memiliki opsi perpanjangan kontrak.
Sebelumnya, Feyenoord dua kali mencoba mendatangkan Hilgers tapi ditolak.
Selain Ajax dan Feyenoord, PSV Eindhoven juga memantau situasi Hilgers.
Mees Hilgers adalah pemain Belanda yang memiliki garis keturunan Indonesia. Ibunya berasal dari Manado, Sulawesi Utara.
Mees Hilgers sempat meramaikan bursa pemain keturunan yang diproyeksikan naturalisasi Timnas Indonesia.
Sayangnya, proses naturalisasi ini batal. Meski demikian menjelang akhir 2022 Mees Hilgers memberikan bantahan soal naturalisasi itu.
Menurut Hilhers, dia tidak dicegah orangtua gabung Timnas Indonesia.
Melainkan Mees Hilgers merasa usianya yang 21 masih memiliki masa depan di sepak bola.
Hilgers mengaku tetap terbuka gabung Skuad Garuda.
(*)
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar