Logo Sulselsatu

15 Ribu Kader Gerindra Sulsel Siap Sambut Prabowo Subianto

Asrul
Asrul

Selasa, 07 Februari 2023 19:09

istimewa
istimewa
  1. SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Umum DPP Gerindra, Prabowo Subianto dikabarkan akan mengunjungi Kota Makassar, pada 3 Maret 2023 mendatang.

Ada dua agenda resminya. Yakni temu kader dan peresmian rumah pemenangan. Ketua Bappilu DPD Gerindra Sulsel, Harmansyah kepada awak media mengatakan, temu akan dilaksanakan di GOR Sudiang, Makassar.

“Kurang lebih 10 ribu lebih kader yang datang, bisa capai 20 ribu juga. GOR Sudiang agak sempit kapasitasnya. Di tribun cuma 5 ribu, lapangan cuma 5 ribu, sehingga kami Insy Allah lebih 10 ribu. Kader se-Sulsel kurang lebih 15 ribu yang akan hadir,” katanya pada Selasa (7/2/2023).

Baca Juga : Gerindra Sulsel Tunjukkan Kepedulian, Kunjungi Korban Perang Kelompok di Tallo

“Kami sengaja ambil GOR karena kita tidak mau ganggu aktivitas masyakarat lain yang harus dilaksanakan di pusat kota, sehingga GOR Sudiang ke bandara tidak terlalu jauh,” imbuhnya.

Setelah temu kader, katanya, akan dilanjutkan peresmian rumah pemenangan yang terletak di Jalan Haji Bau, Makassar. Tepatnya eks rumah pemenangan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (Prof Andalan) pada Pilgub Sulsel 2018 lalu.

“Di sana mungkin cuma sekitar 500 kader saja yang hadir. Paling pengurus inti partai saja,” terangnya.

Baca Juga : Gerindra Minta Waktu Kaji Putusan MK Soal Pemilu Terpisah, Singgung Semangat UUD 1945

Sementara itu, Ketua DPD Gerindra Sulsel, Andi Iwan Darmawan Aras, mengatakan, awalnya Prabowo dijadwalkan ke Makassar pada 25 Februari. Namun, lantaran banyak agenda yang bersamaan, makanya diundur ke 3 Maret.

“Ada beberapa agenda. Kita konsolidasi internal partai. Jadi pertemuan dengan seluruh kader partai se-Sulsel. Kemudian pertemuan dengan tokoh-tokoh masyarakat Sulsel. Ada agenda itu,” jelasnya.

Hanya saja, Wakil Ketua Komisi V DPR RI itu menyebut, Prabowo dijadwakan akan bertemu dengan tokoh politik di Sulsel pada saat itu. Katanya, saat ini fokusnya yakni pertemuan antara Ketua Umum DPP Partai Gerindra dengan kader-kader di Sulsel.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...