Logo Sulselsatu

Catat, 3 Hal Sepele Bikin Hubungan Intim Suami Istri Jadi Haram

Hendra
Hendra

Minggu, 12 Februari 2023 12:42

Ilustrasi. (Foto: Pixbay)
Ilustrasi. (Foto: Pixbay)

SULSELSATU.com, JAKARTAHubungan intim suami istri merupakan ibadah dan halal hukumnya. Tetapi, ada beberapa faktor sepele yang menjadikannya haram.

Hal apa saja itu?

Ustazah Lulung Mumtaza mengatakan, pertama mungkin karena adanya keterpaksaan. Berhubungan intim antara suami dan istri tak boleh ada unsur keterpakasaan. Mesti sama-sama mau dan sama-sama suka.

“Yang namanya ibadah itu harus ikhlas, sama-sama suka, sama-sama senang. Jadi yang pertama karena ada keterpaksaan,” katanya.

Faktor kedua yakni tempat yang wajar. Pada surat Al Baqarah menyatakan, bahwasannya seorang istri adalah harus vakum, yaitu ladang bagi kamu. Maka datangilah ladangmu di tempat yang kamu sukai.

“Jadi, jangan mengikuti namanya, maaf orang-orang jahiliyah, bukan pada tempatnya,” lanjutnya.

Ketiga yakni harus diawali dengan doa-doa. Sebagaimana aktivitas lainnya, hubungan suami istri juga harus diawali dengan doa.

“Jangankan kita ibadah nafkah batin kayak gini, kita makan nggak baca doa itu yang ikut adalah setan, ikut makan. Ketika kita baca doa-doa itu setan menyingkir. Ketika kita makan pakai tangan kiri pun saat makan kita dapat dosa,” ujarnya.

Inilah ketika ibadah ini tidak diawali dengan doa, doa itu penting. Ketika kita membaca Bismillah, semua diawali dengan Bismillah, maka dia akan mendapat barokah.

Kalau semua amalan tidak diawali dengan Bismillah, maka putus berkahnya.

“Kalau dulu kita pengantin baru itu mawaddah. Tapi, ketika kita sudah ibu-ibu anak tiga, anak empat, tapi sekarang sudah punya anak kadang malas, itu yang bikin dosa, tertunda-tunda.”

“Ini tuh (nafkah batin) menjadi ibadah. Jaga kebersihan, jangan melalui dubur, jangan pada saat kita memberikan nafkah batin pada saat istri sedang datang bulan. Ini nih kadang suami suka maksa. Bahkan ketika sedang melakukan nafkah batin membandingkan dengan yang lain, menyakiti hati istri. Kita harus namanya melihat kondisi, lak-laki juga jangan pakai memaksa. Ada yang namanya kalau mengikuti kata Rasulullah SAW, bermesraan dulu mengikuti satu keinginan, boleh. Tapi, jangan memaksa, jangan namanya menyakiti,” ucapnya.

(*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...