Logo Sulselsatu

Andi Sudirman Instruksikan BPBD Siaga, Dinsos Dirikan Dapur Umum

Hendra
Hendra

Senin, 13 Februari 2023 16:49

Tim BPBD Sulsel evakuasi warga terdampak banjir. (Foto: Ist)
Tim BPBD Sulsel evakuasi warga terdampak banjir. (Foto: Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Hujan deras yang mengguyur Kota Makassar sejak dini hari mengakibatkan banjir di sebagian besar wilayah.

Gubernur Sulsel Andi Surdiman Sulaiman menginstruksikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk turun membantu warga yang terdampak banjir.

“Tim BPBD Provinsi sinergi lintas instansi bergerak cepat untuk melakukan evakuasi warga terdampak banjir dengan menyebar tim dan perahu taktis,” kata Andi Sudirman, Senin (13/2/2023).

Baca Juga : Gubernur Sulsel Khawatir Proyek Tambang Emas Luwu Ikuti Jejak Kerusakan Tambang Freeport di Papua

Tak hanya proses evakuasi, Sudirman juga meminta Dinas Sosial untuk segera mendirikan dapur umur untuk memastikan kebutuhan makanan pengungsi terpenuhi.

“Tim Sosial bersama kementerian akan mendirikan dapur umum untuk melayani selama masa banjir Makassar dan sekitarnya,” katanya.

Kepala BPBD Sulsel Amson Padolo mengatakan telah menerjunkan 10 perahu taktis untuk membantu masyarakat yang terdampak di Kota Makassar.

Baca Juga : Gubernur Andi Sudirman Dukung Penuh Pembangunan Gedung SDM Muhammadiyah Sulsel

“Ada 7 perahu yang kami sebar, ada 3 di Manggala, 2 di Tamalate dan 2 lagi di Biringkanaya. Semua kecamatan yang kantong banjir,” kata Amson.

Kemudian untuk 3 perahu lagi di antaranya 1 perahu ada di Jalan Nuri, dan 2 perahu di Tamala’lang.

“Kami juga sudah melakukan koordinasi dengan Basarnas, Tim SAR, pemda kabupaten/kota termasuk kecamatan untuk melakukan tindakan tanggap darurat apabila terjadi bencana,” lanjutnya.

Baca Juga : Gubernur Andi Sudirman Dorong Pembangunan Infrastruktur dalam “Tudang Sipatangngareng” di Bone

Diketahui, BMKG Wilayah Makassar mengeluarkan peringatan dini cuaca buruk di wilayah Sulsel. Peringatan cuaca mulai berlaku 12 -16 Februari 2023.

(*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Berita Utama01 Mei 2025 10:53
Pidato Bupati Paris di HUT ke-162 Jeneponto, Gaungkan Semangat Move On dan Pembangunan Merata
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Pemerintah Kabupaten Jeneponto menggelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Jeneponto ke-162 pada Kamis (01/05/20...
Pendidikan01 Mei 2025 08:34
Astra Motor Sulsel Edukasi Siswa SMKN 3 Gowa Pentingnya Keselamatan Berkendara
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) memberikan edukasi tentang keselamatan berkendara pada siswa jurusan Teknik Mesin di SMKN 3 Gowa....
Metropolitan01 Mei 2025 01:35
PDAM Makassar Sebut Tak Akan Perpanjang Kontrak Pegawai yang Habis di Bulan Mei
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), memastikan tidak akan memperpanjang...
Video30 April 2025 22:38
VIDEO: Anggota DPR Minta Tes Kejiwaan Berkala bagi Dokter
SULSELSATU.com – Anggota Komisi IX DPR RI, Irma Suryani Chaniago, meminta pemerintah memberlakukan tes kejiwaan berkala bagi seluruh dokter. Pernyat...