Logo Sulselsatu

Mahfud Klaim Lokasi KKB yang Sandera Pilot Susi Air Sudah Dikepung

Hendra
Hendra

Rabu, 22 Februari 2023 09:31

Pilot Susi Air Philip Mehrtens disandera KKB Papua. (Foto: Int)
Pilot Susi Air Philip Mehrtens disandera KKB Papua. (Foto: Int)

SULSELSATU.com, JAKARTA – Aparat TNI-Polri batal membebaskan pilot Susi Air Kapten Philip Max yang disandera Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya di Papua. Selandia Baru meminta agar pembebasan tak menggunakan cara-cara kekerasan.

Menko Polhukam Mahfud MD mengklai bahwa titik koordinat keberadaan Philip Max sudah terlacak aparat TNI-Polri.

“Saya sudah tahu loh tempatnya, koordinat berapa seperti itu. Kamu (KKB) sudah kita kepung sekarang, tetapi begitu kita mau bergerak kan, pemerintah Selandia Baru datang ke sini dan memohon tidak ada tindak kekerasan,” kata Mahfud di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Selasa (21/2/2023).

Baca Juga : Egianus Kogoya Bantai Anak Kepala Kampung karena Tak Diberi Bahan Makanan

Mahfud menyebut Selandia Baru ingin memprioritaskan keselamatan Philip. Menurutnya, mereka menilai persoalan ini bisa menjadi urusan internasional jika diselesaikan melalui kekerasan.

Mahfud mengatakan pemerintah memahami alasan Selandia Baru tersebut. Ia berkata pemerintah pun enggan menjadikan penyanderaan pilot Susi Air ini menjadi urusan internasional.

“Kalau internasional itu kita yang rugi, Pak. Oleh sebab itu, kita masih tangani ditunggu saja mudah-mudahan ada penyelesaian,” ujarnya.

Baca Juga : Tuntutan Benny Wenda Minta Pilot Susi Air Tak Digubris OPM

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo menyampaikan hal serupa. Ia mengatakan sudah ada titik terang dalam upaya pembebasan pilot tersebut.

“Saat ini tim gabungan dari TNI Polri dan juga Satgas Damai Cartenz Polda Papua masih terus memaksimalkan upaya pencarian. Memang kita sudah bisa mendapatkan titik terang,” kata Benny.

“Namun kita tidak bisa jelaskan detailnya karena akan dapat mengganggu upaya pencarian dan penyelamatan pilot Susi Air itu,” imbuhnya.

Hingga Rabu (22/2/2023), lebih dari dua pekan Kapten Philip disandera KKB. Mereka yang menamakan diri Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Organisasi Papua Merdeka (OPM) itu sempat merilis foto dan video yang menunjukkan kondisi Kapten Philip.

(*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...