Logo Sulselsatu

Mudahkan Masyarakat Pulang Kampung, IndiHome Bersama Telkom Group Fasilitasi Mudik Bersama BUMN 2023

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 14 April 2023 13:53

IndiHome dan Telkom Group ikut dalam program mudik bersama BUMN 2023 (dokumen: istimewa)
IndiHome dan Telkom Group ikut dalam program mudik bersama BUMN 2023 (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com – Kementerian BUMN kembali memfasilitasi masyarakat untuk bisa merayakan hari raya Idul Fitri yang aman dan nyaman bersama keluarga di kampung halaman.

Bertajuk Mudik Dinanti, Mudik Di hati Bersama BUMN 2023, Telkom Group memberangkatkan ribuan pemudik ke kotanya masing-masing dan IndiHome turut aktif berpartisipasi dalam semarak mudik tahun 2023.

Keberangkatan peserta mudik dijadwalkan hari Selasa, 18 April 2023 berlokasi di Ring Road Utama Gelora Bung karno dan Halaman Istora Senayan, Jakarta. Pada event mudik tahun ini, IndiHome bersama Telkom Group mempersiapkan dengan untuk memberikan kenyaman bagi seluruh peserta mudik.

Baca Juga : 10 Tahun Pemerintahan Presiden Joko Widodo, BRI Jadi BUMN dengan Setoran Dividen Terbesar ke Negara

Vice President Marketing Management Telkom E. Kurniawan mengatakan, besarnya antusias masyarakat untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman di momen lebaran memberikan semangat bagi IndiHome untuk memfasilitasi akses transportasi keberangkatan menuju kampung halaman.

“Banyak yang menantikan momen lebaran untuk berkumpul bersama keluarga, termasuk kami. Karena itu kami terdorong memberikan reward kepada pelanggan, karyawan, dan semua orang untuk bisa pulang kampung bersama dengan aman dan nyaman bersama IndiHome,” ucap E. Kurniawan.

Agenda mudik bersama tahun ini kata E. Kurniawan, IndiHome memberikan fasilitas transportasi mudik untuk pelanggan IndiHome dan masyarakat umum.

Baca Juga : Fantastis! Setoran BRI ke Kas Negara Tembus Rp192,06 Triliun

Rangkaian Mudik Dinanti, Mudik Di hati Bersama BUMN 2023, seluruh pemudik akan mendapatkan bingkisan berupa topi, kaos, handuk kecil, snack untuk berbuka puasa, sanitary kit beserta obat dan uang saku.

Bagi peserta yang ingin mendaftar mudik bersama bisa melakukan pendaftaran melalui link berikut https://mudik2023.telkomgroup.id/IndiHome/ dan pantau terus seluruh sosial media IndiHome agar tidak ketinggalan informasi seputar mudik 2023.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik24 Oktober 2024 12:31
Relawan Buruh Siap Menangkan Seto-Rezki di Pilkada Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Para buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Maritim Indonesia (SPMI) Sulsel mendeklarasikan dukungan kep...
Hukum24 Oktober 2024 11:36
Peningkatan Kinerja Humas Pemasyarakatan Sulsel Melalui Asistensi Media
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melalui Kelompok Kerja Kehumasan, yang dipimpin PJ Bidang Informasi, JP Budi Waskito, ...
Politik24 Oktober 2024 10:50
Ajak Warga Pilih Andalan Hati, Puluhan Legislator Parpol Koaliasi Tebar Ribuan APK
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai politik (parpol) koalisi pengusung dan pendukung pasangan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati...
Aneka24 Oktober 2024 09:26
Kolaborasi Asmo Sulsel Bersama Perusahaan Edukasi Safety Riding kepada Pegawai
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) memberikan edukasi safety riding kepada puluhan karyawan Mars Cocoa Side Pangkep...