Logo Sulselsatu

Sekda Barru Melepas 175 Calon Jemaah Haji

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 31 Mei 2023 10:16

Kabupaten Baru melepas calon jemaah haji (Foto: Istimewa)
Kabupaten Baru melepas calon jemaah haji (Foto: Istimewa)

SULSELSATU.com, BARRU – Pelepasan Jamaah Calon Haji Kabupaten Barru Musim Haji 2023 berlangsung di Baruga Singkeru Adae Rujab Bupati Barru, Selasa (30/5/2023)

Sekda Barru Abustan mengatakan, Kabupaten Barru memberangkatkan jamaah calon haji kloter 11 sejumlah 175 orang. Mereka bergabung bersama dengan Rombongan Jamaah Calon Haji Kabupaten Bone.

“Mudah-mudahan para jamaah diberikan kesehatan, keselamatan dan bisa menjalankan rukun Islam yang ke-5, baik itu rukun wajib maupun sunnahnya dan kembali utuh tanpa kurang satu apapun,” ucap Abustan.

Baca Juga : Dirjen Planologi KLHK Apresiasi Upaya Vale Rehabilitasi Lahan DAS di Lappa Laona Kabupaten Barru

Sekda berharap, para jamaah bisa melaksanakan seluruh ibadah dengan khusyuk

Sebelumnya Ketua TP PKK Kabupaten Barru Hj Hasnah Syam, MARS mengingatkan jaga kekompakan untuk saling bersatu dan saling membantu di kampung orang dan jangan lupa membawa tanda identitas masing-masing setiap beraktifitas.

Menurut laporan dari dari Kepala Kementerian Agama Dr.H.Jamaruddin bahwa tahun ini Jemaah Haji Kabupaten Barru diberangkatkan pada Kloter 11 bersama Jemaah dari Kabupaten Bone sebanyak 217 Orang, dan Kota Makassar 1 Orang, dan Kabupaten Barru sendiri sebanyak 175 Orang.

Baca Juga : Turnamen Bupati Cup 2023 Barru Kembali Digelar Awal November 2023

Tahun ini Jemaah Haji Kabupaten Barru akan didampingi beberapa Petugas yang terdiri dari pembimbing ibadah kloter satu orang, ketua kloter satu orang, layanan kesehatan satu orang, TKHK Dokter satu orang, TKHK perawat dua orang, PHD KBIHU satu orang, dan layanan umum dua orang

Mobil yang disiapkan tujuh bus dimana setiap bus masing masing 30 sampai 35 jamaah setiap busnya dan setiap bus disediakan tenaga medis.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Asriadi Rijal
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News04 Mei 2025 11:52
Yayasan Hadji Kalla Perkuat Komitmen Amil Zakat Berbasis Syariah di Usia 41 Tahun
Yayasan Hadji Kalla (YHK) telah memasuki usia 41 tahun. Komitmen dalam mengelola dana Zakat, Infak dan Sedekah (ZIS) melalui Lembaga Amil Zakat (LAZ) ...
Video03 Mei 2025 17:11
VIDEO: Viral Juru Parkir Minta Rp50 Ribu, Perumda Parkir Makassar Beri Teguran
SULSELSATU.com –Seorang pengendara mobil wanita terlibat cekcok dengan juru parkir di Jalan Somba Opu, Makassar, Jumat (2/5/2025). Insiden terja...
Berita Utama03 Mei 2025 12:08
Anggota Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo Desak Polres Jeneponto Tuntaskan Kasus Dugaan Penimbunan BBM
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Anggota Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo, mendorong pihak Kepolisian Resor (Polres) Jeneponto untuk mengusut tuntas kas...
Sulsel03 Mei 2025 11:18
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Buka Pekan Kebudayaan, Komitmen Pemkot Jaga Warisan Budaya
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, secara resmi membuka Pekan Kebudayaan Daerah Kota Parepare sekaligus melepas peser...