Logo Sulselsatu

Kekeringan Terdampak El Nino, BRI Peduli Salurkan Air Bersih ke Beberapa Wilayah di Jawa Timur

Asrul
Asrul

Selasa, 17 Oktober 2023 15:40

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MALANG – Fenomena pemanasan Suhu Muka Laut (SML) atau biasa disebut El Nino telah memberikan dampak kekeringan yang terjadi akibat berkurangnya curah hujan di wilayah Indonesia.

Sebagian wilayah di Indonesia mengalami dampak dari fenomena El Nino sehingga terdapat wilayah-wilayah yang mengalami kekeringan ekstrim.

Daerah-daerah yang mengalami kekeringan tersebut umumnya berada di daerah-daerah padat penduduk dan minim sumber mata air. Hal tersebut menyebabkan banyak warga yang mengalami kesulitan dalam hal pemenuhan air bersih.

Baca Juga : BRI Peduli Tanggap Bencana, Salurkan Bantuan Bagi Warga Terdampak di Wilayah Sumatera

Kejadian tersebut direspon oleh BRI melalui aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Peduli dengan memberikan aksi tanggap darurat bencana dengan menyalurkan bantuan air bersih ke wilayah-wilayah kekeringan, salah satunya di beberapa wilayah Provinsi Jawa Timur.

Beberapa daerah yang mendapatkan bantuan air bersih tersebut diantaranya di Desa Wates (Blitar), Desa Prambon (Trenggalek), Desa Sumberkare (Probolinggo), Desa Kalipare (Kab. Malang), Desa Klesem (Pacitan), Desa Kalibatur (Kab. Malang), dsb.

Terkait dengan bantuan yang disalurkan tersebut, Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi mengatakan bahwa bantuan air bersih yang disalurkan diharapkan dapat kemudahan bagi warga dalam pemenuhan kebutuhan air bersih untuk kehidupan sehari-hari.

Baca Juga : Konsisten Berdayakan UMKM Antar BRI Raih Penghargaan Pilar Sosial Katadata ESG Index Awards 2025

”Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat di tengah badai El Nino”, tambah Hendy.

Ia menegaskan, BRI sebagai salah satu BUMN di Indonesia, melalui program BRI Peduli selalu turut berperan aktif dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena bencana.

Termasuk untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang tinggal di wilayah yang terdampak kekeringan ekstrim.

Baca Juga : Hadirkan Solusi Keuangan Lengkap untuk Pelaku Usaha, BRI Resmikan Regional Treasury Team Medan

BRI senantiasa aktif dan bergerak cepat menyalurkan berbagai bantuan bagi warga terdampak bencana yang melanda beberapa wilayah di Indonesia. Secara bertahap kami juga akan menyalurkan bantuan ke wilayah-wilayah lain di Indonesia yang membutuhkan bantuan,” pungkas Hendy.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan30 Januari 2026 12:51
Asmo Sulsel Bersama Polres Gowa dan Jasa Raharja, Edukasi Safety Riding Pelajar SMAN 2 Sungguminasa Gowa
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) bekerja sama dengan Polres Gowa melalui Unit Kamsel serta Jasa Raharja menggelar edukasi safety riding bagi...
Makassar30 Januari 2026 12:40
SPJM Peduli Kemanusiaan Lewat Donor Darah, Berhasil Kumpulkan 90 Kantong
PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang Marine, Equipment, Port Services...
Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....