Logo Sulselsatu

Syaharuddin Alrif Pastikan Seleksi Komisioner KPID Sulsel Belum Selesai

Asrul
Asrul

Kamis, 23 Mei 2024 14:39

Wakil Ketua DPRD Sulsel Syaharuddin Alrif. Foto/SS
Wakil Ketua DPRD Sulsel Syaharuddin Alrif. Foto/SS

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Syaharuddin Alrif memastikan seleksi penerimaan calon Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) dan Komisi Informasi (KI) Sulsel dianggap belum final.

Dari sejumlah nama-nama yang beredar Syaharuddin Alrif mengaku keputusan tersebut belum sampai kepada tingkatan pimpinan DPRD Sulsel melainkan keputusan itu baru melalui Komisi A DPRD Sulsel.

“Keputusan itu berjenjang melalui rapat komisi, rapat pimpinan yang melibatkan ketua dan 4 Wakil ketua,” ucap Syahar.

Baca Juga : Syaharuddin Alrif Pimpin Panen Perdana MT I di Majjelling, Dorong Produktivitas Pertanian Berkelanjutan

Sehingga kata Syaharuddin Alrif pada proses seleksi calon KPID dan KI Sulsel baru bergulir di Komisi A DPRD Sulsel tapi belum menjadi keputusan tetap dari DPRD Sulsel karena belum ditandatangani dan belum diserahkan ke Gubernur Sulsel.

“Proses seleksi calon KPID dan KI di DPRD Sulsel sendiri masih berproses,” pungkasnya.

Ia menambahkan dirinya masih memberikan kesempatan kepada BK DPRD Sulsel untuk melaporkan kepemimpinan apabila laporan BK mengemukakan ada yang keliru maka akan ditinjau ulang.

Baca Juga : Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS

“Jadi kami kasih kesempatan kepada BK DPRD Sulsel setelah BK melaporkan ke pimpinan kalau BK mengatakan salah maka ditinjau kembali, kita memberikan kesempatan putra putri terbaik Sulsel untuk menjadi KPID dan KI,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...