Logo Sulselsatu

40 Media dari Sulampua Ikut Journalist Class OJK Angkatan 10 di Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 04 November 2024 10:41

Journalist Class OJK di Makassar yag diikuti 40 media dari Sulampua. Foto: Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com.
Journalist Class OJK di Makassar yag diikuti 40 media dari Sulampua. Foto: Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com.

SULSELSATU.com, MAKASSAROtoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar Journalist Class angkatan 10 di Makassar. Sebanyak 40 jurnalis dari wilayah Sulawesi, Maluku, dan Papua (Sulampua) ikut Journalist Class yang berlangsung pada 4-5 November 2024 di The Rinra, Makassar.

Kepala OJK Sulselbar Darwisman mengatakan, kegiatan ini penting untuk meningkatan pemahaman terkait tugas dan fungsi OJK.

“40 media yang hadir berasal dari berbagai daerah seperti Palu, Kendari, Ambon, Manado, Gorongtalo, dan Makassar,” kata Darwisman saat pembukaan Journalist Class, Senin (4/11/2024).

Baca Juga : Enam Peran OJK Bersama Sektor Jasa Keuangan Mendukung Misi Asta Cita Menuju Indoensia Emas 2045

Darwisman menjelaskan, jurnalis dalam Journalist Class ini akan mendapatkan pengalaman berbeda karena narasumber hadir langsung dari OJK pusat dari berbagai bidang seperti pasar modal dan perbankan.

“Selamat datang kepada media di luar makassar dan kepada media yang terpilih. Pelatihan ini dapat diikuti dengan baik dan memberikan nilai tambah dan pemahanan dari materi pemaparan narasumber,” ujar Darwisman.

Darwisman menjelaskan, media memiliki peran penting sebagai mitra pemberian informasi kepada masyarkaat terkait peningkatan keuangan, investasi ilegal sehingga dapat mempengaruhi pemahanan publik dan pengambilan keputusan pemangku kepentingan.

Baca Juga : VIDEO: OJK Sulselbar Ajak 40 Media Berkunjung ke IDX Bursa Efek Indonesia

Sementara itu, Kepala departemen OJK Institute Agus Sugiarto menjelaskan, ada lima tujuan dari Journalist Class yang dihadirkan ini. Fungsi dan tugas didalam 4M yaitu Mengatur, Mengawasi, Melindungi dan juga Mengembangkan.

“Tujuan pertama adalah jurnalis akan paham tugas pokok OJK tentang 4M itu. Lalu, tujuan kedua agar jurnalis menulis berita OJK dan IJK benar dan akurat. Kami berharap bisa memberikan informasi yang tepat dan akurat serta objektif,” ujarnya.

Tujuan ketiga adalah media ini bisa mejadi ambasador atau duta berita OJK kepada masyarakat. Dapat menyampaikan apa yang terjadi di OJK kepada masyarakat. Dapat menjadi corong suara dari OJK kepada masyarakat termasuk dalam kebijakan baru.

Baca Juga : Pegawai Swasta Dominasi Pemilik SID di Pasar Modal Sulsel Sebesar 38.271 Rekening

Keempat adalah meningkatkan pengetahun masyarakat terhadap industri jasa keuangan, seperti pengawasan digital aset termasuk uang kripto.

“Tujuan kelima adalah untuk mebina hubungan yang berkepanjangan dengan para wartawan, karena mereka adalah bagian dari ekosistem OJK,” ujar Agus Sugiarto.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik08 Desember 2024 14:49
Empat Pilkada di Sulsel OTW MK
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 pada empat daerah di Sulawesi Selatan memasuki babak baru. Calon kepala daerah...
News08 Desember 2024 06:12
AHM Utus 6 Teknisi AHASS Terbaik untuk Berkompetisi di AOC 2024
PT Astra Honda Motor (AHM) mengutus enam teknisi sepeda motor Honda untuk mewaki Indonesia....
Berita Utama08 Desember 2024 02:26
Hasil Rekapitulasi Pilkada Jeneponto 2024: Paris-Islam Raih Suara Terbanyak
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Jeneponto, nomor urut 2, Paris Yasir – Islam Iskandar, berhasil meraih suar...
Video07 Desember 2024 21:29
VIDEO: LPS Bersama Media Berkunjung ke Kopi Luwak Malino
SULSELSATU.com, GOWA – Kantor Perwakilan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) III Makassar mengajak 22 media di Makassar ke Kopi Luwak Malino. Kopi L...