Logo Sulselsatu

Gugum Ridho Keponakan Menko Yusri Ihza Terpilih Ketum PBB di Muktamar Bali

Asrul
Asrul

Rabu, 15 Januari 2025 13:27

Gugum Ridho Putra resmi menjabat sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Bulan Bintang (PBB) periode 2025-2030. Ist
Gugum Ridho Putra resmi menjabat sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Bulan Bintang (PBB) periode 2025-2030. Ist

SULSELSATU.com, BALI – Gugum Ridho Putra resmi menjabat sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Bulan Bintang (PBB) periode 2025-2030 setelah meraih kemenangan dalam Muktamar VI PBB yang berlangsung di Denpasar, Bali, Rabu (15/1/2025).

Gugum mengungkapkan rasa syukur dan komitmennya untuk membawa PBB menjadi partai yang lebih solid dan berdaya saing di kancah politik nasional.

“Saya telah menerima amanah ini dan siap mengemban tanggung jawab sebagai Ketua Umum DPP PBB demi kemajuan partai,” ujar Gugum di hadapan peserta muktamar.

Baca Juga : Menko Yusril: Pemerintah Tegas Menindak, Tapi Hak Tersangka dan Warga Tetap Dijamin

Pemilihan Ketua Umum PBB berlangsung sengit dengan diikuti lima kandidat, yakni Gugum Ridho Putra, Afriansyah Noor, Jurhum Lantong, Fahri Bachmid, dan Hilman Indra.

Dari kelima kandidat tersebut, hanya Gugum dan Afriansyah yang lolos ke tahap akhir setelah memenuhi syarat minimal dukungan 25 persen dari total 551 peserta yang memiliki hak suara.

Tahap akhir pemilihan dilakukan melalui pemungutan suara oleh perwakilan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), Dewan Pimpinan Cabang (DPC), badan otonom, DPP, Mahkamah Partai, dan Majelis Syuro.

Baca Juga : Menko Yusril Pastikan Penegakan Hukum Pasca Kerusuhan Makassar Menjunjung HAM

Hasil akhir menunjukkan Gugum unggul dengan 398 suara, sementara Afriansyah memperoleh 134 suara dari total 532 suara sah.

Gugum Ridho Putra dikenal sebagai Ketua Mahkamah Partai PBB sekaligus keponakan Yusril Ihza Mahendra, pendiri sekaligus tokoh senior PBB yang mengundurkan diri dari jabatan Ketua Umum pada Mei 2024. Saat ini, Yusril menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan.

Dalam pidato politiknya, Gugum yang lahir pada 1988 mengapresiasi antusiasme peserta muktamar serta menekankan pentingnya persatuan di internal partai.

Baca Juga : Dengar Suara Tahanan Unjuk Rasa, Menko Yusril Jamin Perlakuan Adil di Polda Sulsel ‎

“Kita harus akhiri perpecahan, satukan kekuatan, dan mulai bekerja untuk merebut kursi di parlemen pada Pemilu 2029,” tegasnya.

Ia juga mengajak seluruh kader partai untuk memperkuat konsolidasi demi mengoptimalkan perolehan suara pada pemilu mendatang.

“Hari ini adalah awal baru bagi PBB. Mari kita perkuat solidaritas dan bergerak bersama menuju kemenangan,” tutup Gugum.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...
Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...