Logo Sulselsatu

Tasming-Hermanto Tinjau Pasar Lakessi, Jamin Stok Bahan Pokok Aman Selama Ramadan

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Rabu, 05 Maret 2025 17:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, bersama Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, melakukan pemantauan harga bahan pokok di Pasar Lakessi dan gudang distributor di Jalan Bambu Runcing, pada Rabu (5/03/2025),.

Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan harga bahan pokok tetap stabil selama Ramadan serta menjamin ketersediaan stok bagi masyarakat. Langkah ini juga merupakan bentuk perhatian Pemerintah Kota Parepare dalam menjaga kesejahteraan warga di tengah meningkatnya permintaan selama bulan suci.

Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menegaskan bahwa pemantauan ini penting untuk mengantisipasi lonjakan harga dan memastikan distribusi bahan pokok berjalan lancar.

“Kami ingin memastikan harga bahan pokok tetap stabil dan tidak ada lonjakan yang memberatkan masyarakat, terutama di bulan Ramadan ini. Pemerintah terus berkoordinasi dengan distributor dan pedagang agar stok tetap aman,” ujar TSM — akronimnya.

Ia juga menambahkan bahwa pemerintah akan mengambil langkah-langkah strategis jika ditemukan indikasi kenaikan harga yang tidak wajar.

“Jika ada lonjakan harga yang signifikan, kami siap melakukan intervensi, baik melalui operasi pasar maupun koordinasi dengan pihak terkait untuk menekan harga agar tetap terjangkau,” jelasnya.

Tasming Hamid berharap, dengan pemantauan rutin ini, masyarakat dapat menjalani ibadah Ramadan dengan tenang tanpa terbebani harga kebutuhan pokok yang tinggi. Pemkot Parepare juga berkomitmen untuk terus menjaga stabilitas ekonomi dan kesejahteraan warga melalui berbagai program yang mendukung ketahanan pangan.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Usai kunjungan itu, Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, dijadwalkan menerima kunjungan Direktur Jenderal (Dirjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Stadion BJ Habibie.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Alfa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video14 Mei 2025 19:11
VIDEO: Modus Licik, Ibu-Ibu Curi Gelang Emas Ratusan Juta di Bogor
SULSELSATU.com – Seorang ibu-ibu terekam CCTV mencuri gelang emas 24 k seharta ratusan juta rupiah. Video pencurian tersebut viral di media sosi...
Ekonomi14 Mei 2025 18:10
Sektor Pertanian Sulsel Jadi Peluang Menjanjikan di Tengah Pusaran Perang Dagang Global
Bank Indonesia (BI) Sulsel menggelar Sulsel Talk membahas Ekonomi Sulsel di Tengah Pusaran Perang Dagang Global 2.0: Menakar Risiko, Menjemput Peluang...
Ekonomi14 Mei 2025 17:35
Jaga Kualitas Aset Tetap Sehat, Ini Strategi Manajemen Risiko BRI di Tengah Dinamika Ekonomi Global
SULSELSATU.com, JAKARTA – Saat ini kondisi ekonomi global penuh dengan tekanan akibat dampak dari tensi geopolitik dan perang tarif. Menghadapi kond...
Berita Utama14 Mei 2025 15:55
Wali Kota Tasming Hamid Hadiri Pelantikan Pengurus PELTI Parepare, Tegaskan Komitmen Dukung Pengembangan Olahraga Tenis
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri pelantikan pengurus Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Kota Pare...