Logo Sulselsatu

Khusyuk Beribadah di Ramadan, Polres Pelabuhan Makassar Berjaga Sepanjang Sahur hingga Subuh

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Jumat, 07 Maret 2025 17:41

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Untuk menjaga kekhusyukan masyarakat dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan, Polres Pelabuhan Makassar terus meningkatkan pengamanan khususnya pada waktu sahur hingga setelah sholat subuh. Langkah ini dilakukan untuk memastikan rasa aman dan nyaman bagi warga dalam beribadah.

Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, menjelaskan bahwa kehadiran personel Polri di masjid-masjid dan lingkungan sekitar tidak hanya sekadar menjalankan tugas, tetapi juga sebagai upaya meraih pahala dan berkah di bulan Ramadan.

“Menjaga keamanan masyarakat merupakan kewajiban Polri. Namun, di bulan penuh berkah ini, tugas tersebut juga menjadi ladang pahala bagi kami. Kami berharap kehadiran Polri dapat membuat masyarakat lebih khusyuk dalam beribadah,” ujar Aipda Adil.

Baca Juga : Lonjakan 100% Penumpang di Pelabuhan Makassar, Satlantas All Out Atur Lalin & Bantu Pemudik

Patroli pengamanan difokuskan pada waktu sahur hingga selepas sholat subuh, mengingat rentang waktu tersebut kerap rawan dengan gangguan keamanan. Selain memastikan lingkungan tetap kondusif, anggota Polri juga aktif memberikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada dan menjaga ketertiban.

Dengan pengamanan ini, diharapkan masyarakat Makassar dapat menjalankan ibadah di bulan suci dengan tenang, aman, dan penuh khusyuk. Polres Pelabuhan Makassar pun memastikan akan terus memberikan pelayanan terbaik selama bulan Ramadan ini. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel03 Mei 2025 11:18
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Buka Pekan Kebudayaan, Komitmen Pemkot Jaga Warisan Budaya
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, secara resmi membuka Pekan Kebudayaan Daerah Kota Parepare sekaligus melepas peser...
Sulsel03 Mei 2025 08:54
Wali Kota Parepare Siap Launching Inovasi Layanan Aduan Masyarakat Berbasis Online
SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Salah satu gebrakan ...
Video02 Mei 2025 22:25
VIDEO: Mobil Wanita Dirusak Massa Saat Aksi Demo di Makassar
SULSELSATU.com – Sebuah mobil milik seorang wanita di Makassar dirusak massa saat demo peringatan Hari Buruh. Kejadian diduga berlangsung di Jalan U...
Makassar02 Mei 2025 20:54
Temui Wali Kota Munafri, Fraksi API Komitmen Kawal Pemkot Makassar Percepat Realisasi Program
SULSELSATU.com MAKASSAR – Fraksi Amanat Persatuan Indonesia (API) DPRD Makassar menyatakan sikap mendukung percepatan realisasi program pemerint...