Logo Sulselsatu

Wali Kota Tasming Hamid Lepas Lomba Takbir Keliling di Lapangan Andi Makassau

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Minggu, 30 Maret 2025 21:14

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, secara resmi melepas Lomba Takbir Keliling di Lapangan Andi Makassau, Minggu malam (30/3/2025). Ribuan masyarakat turut menyaksikan momen bersejarah ini, yang menjadi bagian dari tradisi menyambut Hari Raya Idulfitri dengan penuh syukur dan kebersamaan.

Acara ini juga dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Wakil Wali Kota Parepare beserta ibu, jajaran Forkopimda Plus, Kepala Kementerian Agama Kota Parepare, Sekretaris Daerah, pimpinan tinggi pratama, kepala bagian, camat, lurah, serta para peserta takbir keliling.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tasming Hamid menyampaikan apresiasi atas partisipasi masyarakat dalam menjaga tradisi malam takbiran yang penuh makna. Ia berharap lomba takbir keliling ini dapat mempererat silaturahmi dan meningkatkan nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat.

Lomba takbir keliling ini diikuti oleh berbagai kelompok masyarakat, organisasi, serta perwakilan masjid dari seluruh kecamatan di Kota Parepare. Peserta tampak antusias dengan kendaraan hias yang dihiasi ornamen Islami dan lampu-lampu warna-warni yang menambah semarak perayaan malam takbiran.

Dengan pengamanan ketat dari aparat kepolisian serta dukungan penuh dari dinas terkait, acara berlangsung aman dan tertib. Ribuan warga yang menyaksikan turut larut dalam suasana haru dan kegembiraan menyambut datangnya hari kemenangan.

Pelepasan Lomba Takbir Keliling ini tidak hanya menjadi ajang perlombaan, tetapi juga sebagai simbol persatuan dan semangat kebersamaan masyarakat Kota Parepare dalam menyambut Idulfitri dengan penuh suka cita.***

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Alfa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum20 April 2025 21:57
Kanwil Kemenkum Sulsel Harmonisasi 33 Rancangan Peraturan Kepala Daerah dalam Sepekan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Divisi Peraturan Perundang – undangan dan Pembinaan Hukum (P3H) Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawes...
Pendidikan20 April 2025 21:06
Samsung Solve for Tomorrow 2025 Resmi Dibuka, Ajak Anak Muda Indonesia Jadi Inovator Dunia
SULSELSATU.com, JAKARTA – Samsung Solve for Tomorrow 2025 kembali dibuka untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingk...
Sulsel20 April 2025 20:18
Wabup Gowa Resmi Tutup Bimbingan Manasik Haji KBIH Syekh Yusuf
Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin menutup secara resmi Manasik Jemaah Calon Haji (JCH) kelompok Bimbingan Manasik Ibadah Haji (KBIH) Syekh Yusuf d...
Pendidikan20 April 2025 20:07
Bupati Husniah Apresiasi Langkah KKSS Bangun Sekolah Unggulan Pertama di Gowa
Bupati Gowa Sitti Husniah mengapresiasi langkah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) membangun sekolah unggulan pertama di Kabupaten Gowa....