Logo Sulselsatu

HDC Tour Hadir di SMAN 1 Sidrap, Edukasi Otomotif Jelang Honda Dream Cup 2025

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 30 Agustus 2025 10:09

HDC Tour yang hadir di SMAN 1 Sidrap. Foto: Istimewa.
HDC Tour yang hadir di SMAN 1 Sidrap. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, SIDRAP – Menyambut gelaran Honda Dream Cup (HDC) 2025 yang akan berlangsung pada 30 Agustus mendatang di Sirkuit Puncak Mario, Sidrap, Asmo Sulsel menggelar rangkaian kegiatan HDC Tour.

Kali ini, kegiatan edukatif tersebut dilaksanakan di SMAN 1 Sidrap, dengan melibatkan puluhan siswa-siswi sekolah tersebut.

Kegiatan ini bertujuan memberikan wawasan komprehensif bagi para pelajar terkait dunia otomotif, mulai dari pengetahuan dasar mengenai komponen sepeda motor, edukasi safety riding, hingga pengenalan dunia balap.

Baca Juga : Asmo Sulsel Tanamkan Pentingnya Fokus dan Safety Check Sebelum Berkendara kepada SMAN 9 Gowa

HDC Tour ini juga menjadi salah satu agenda utama sebelum balapan resmi Honda Dream Cup digelar.

Acara dibuka dengan sambutan hangat dari Kepala Sekolah SMAN 1 Sidrap yang mengapresiasi hadirnya kegiatan edukasi ini di sekolah.

Setelah itu, sesi edukasi safety riding dibawakan oleh Wanny, selaku Instruktur Safety Riding Asmo Sulsel.

Baca Juga : Asmo Sulsel Dorong Kesadaran Safety Riding di Kalangan Sales Force Honda Sultra

Dalam materinya, Wanny menekankan pentingnya penggunaan perlengkapan berkendara yang lengkap, disiplin dalam berlalu lintas, serta bagaimana menjaga keselamatan diri dan orang lain di jalan raya.

Lebih lanjut, siswa juga mendapatkan pengetahuan teknis melalui sesi product knowledge yang diisi oleh sejumlah mitra industri.

PT FCC Indonesia hadir memberikan edukasi seputar clutch atau kopling. PT Musashi Auto Parts Indonesia yang memberikan edukasi terkait sparepart transmisi.

Baca Juga : Asmo Sulsel Resmi Luncurkan All New Honda Vario 125 di Kendari

Edukasi diakhiri dengan PT Yutaka Manufacturing Indonesia yang memberikan penjelasan mengenai disc brake serta muffler. Sesi ini menjadi momen penting bagi siswa yang memiliki minat besar pada dunia otomotif.

Selain edukasi teknis, HDC Tour juga menjadi ajang untuk memperkenalkan dunia balap yang positif kepada para siswa, khususnya bagi mereka yang memiliki minat dan bakat di bidang ini.

Diharapkan melalui pembinaan yang berkesinambungan, lahir bibit-bibit pebalap muda dari Sulawesi Selatan yang bisa berprestasi di tingkat nasional.

Baca Juga : Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari

Thamsir Sutrisno selaku Region Head Asmo Sulsel menyampaikan, HDC Tour merupakan bagian penting dari gelaran Honda Dream Cup.

“Ajang ini tidak hanya tentang balapan, tapi juga tentang bagaimana Honda ingin memberikan edukasi yang bermanfaat bagi generasi muda. Melalui HDC Tour, kami ingin menanamkan pemahaman bahwa dunia balap bisa menjadi wadah positif, sekaligus tetap mengutamakan keselamatan,” ungkapnya.

Dengan berbagai rangkaian kegiatan edukatif yang dikemas menarik, HDC Tour di SMAN 1 Sidrap menjadi salah satu bagian penting dalam memanaskan semangat menuju balapan HDC 2025.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...