SULSELSATU.com, Luwu Timur – Ketua DPRD Kabupaten Luwu Timur, Ober Datte, bersama jajaran melakukan kunjungan konsultasi dan koordinasi ke Kabupaten Toraja Utara. (28/11/2025)
Ober Datte menyebut kunjungan ini sebagai langkah strategis untuk mengadopsi praktik terbaik pengelolaan peternakan yang telah berhasil diterapkan di Toraja Utara.
“Kami ingin meningkatkan kualitas dan produktivitas peternakan di Luwu Timur dengan belajar dari daerah yang sudah maju,” ujar Ober Datte.
Dalam pertemuan dengan Dinas Peternakan Toraja Utara, dibahas penguatan kelembagaan kelompok ternak, peningkatan kapasitas peternak melalui pelatihan, inovasi pakan, serta pengendalian penyakit hewan.
Kepala Dinas Peternakan Toraja Utara, Lukas P. Datubari, menyambut baik kolaborasi antardaerah tersebut dan menilai kerja sama ini penting untuk memperkuat ketahanan pangan dan ekonomi masyarakat.
Kunjungan ini diharapkan menjadi awal kerja sama berkelanjutan antara Luwu Timur dan Toraja Utara dalam mengembangkan sektor peternakan yang maju dan berdaya saing.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News







Komentar