Logo Sulselsatu

Komisi I DPRD Luwu Timur Kunjungi Kemenag Bahas PHTC Madrasah

Andi
Andi

Senin, 08 Desember 2025 11:11

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, LUWU TIMUR – Komisi I DPRD Kabupaten Luwu Timur melakukan kunjungan kerja ke Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Sulawesi Selatan,Senin, 08 Desember 2025

Kunjungan kerja itu untuk membahas pelaksanaan Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) Kementerian Agama.

Rombongan dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi I DPRD Lutim, Harisal, bersama sejumlah anggota. Kehadiran mereka diterima langsung oleh Dr. H. Wahyudin Hakim bersama Tim Sarana dan Prasarana PHTC.

Program PHTC merupakan program percepatan pembangunan dan revitalisasi sarana pendidikan madrasah. Tahun ini, Kabupaten Luwu Timur menerima bantuan revitalisasi untuk empat madrasah, yaitu:

  1. MIS DDI Cendana Hijau
  2. MTsS Pergis Wotu
  3. MAN Luwu Timur
  4. MAS Nurul Junaediyah Lauwo

Bantuan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kualitas fasilitas pembelajaran di madrasah-madrasah tersebut.

Wakil Ketua Komisi I DPRD Lutim, Harisal, menyampaikan apresiasi kepada Kementerian Agama atas perhatian yang diberikan. Menurutnya, program ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan mutu pendidikan madrasah di daerah.

“Kami memastikan program ini tepat sasaran dan benar-benar menjawab kebutuhan madrasah di Luwu Timur,” ujar Harisal.

Ia juga menegaskan bahwa masih banyak madrasah lain yang memerlukan dukungan fasilitas serupa. Untuk itu, DPRD berharap agar pada tahun mendatang lebih banyak sekolah yang dapat menerima bantuan revitalisasi.

Selain itu, Harisal menekankan pentingnya sinergi antara DPRD, Pemerintah Daerah, dan Kementerian Agama dalam pemerataan layanan pendidikan. Kolaborasi ini dinilai sangat penting untuk meningkatkan kualitas fasilitas pendidikan secara merata.

“Kami siap bersinergi untuk mewujudkan fasilitas pendidikan yang aman dan berkualitas bagi anak-anak Luwu Timur,” tutupnya.

Melalui kunjungan kerja ini, DPRD berharap komunikasi dan kerja sama dengan Kemenag semakin kuat sehingga upaya peningkatan mutu pendidikan madrasah dapat terus berlanjut pada tahun-tahun berikutnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik30 Januari 2026 23:07
Hadiri Rakernas PSI, RMS dan Wagub Fatmawati Sambut Jokowi di Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) tiba di Kota Makassar dan disambut langsung oleh Wakil Gubernur Sul...
Pendidikan30 Januari 2026 21:52
Jelang Pelantikan DPP IKA Unismuh, Pengurus Temui Wali Kota Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga Alumni (DPP IKA) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar audiensi deng...
Video30 Januari 2026 21:31
VIDEO: Penampilan juara iForte National Dance Competition Makassar
SULSELSATU.com – Babak kurasi iForte Dance Competition Makassar berlangsung di Mal Ratu Indah, Kamis (29/1/2026). 13 grup tampil menyuguhkan per...
Makassar30 Januari 2026 20:51
Munafri Tekankan OPD Pangkas Ego Sektoral agar Pelayanan Publik Tak Terhambat
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menegaskan komitmennya membenahi tata kelola pemerintahan dan meningkatkan kualit...