Logo Sulselsatu

Pemkot Parepare Pasang Alat Perekaman Pajak di Restoran dan Cafe

Asrul
Asrul

Jumat, 21 Juni 2019 09:13

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare memasang alat perekaman pajak di sejumlah tempat usaha. Ini sebagai upaya membiasakan pelaku usaha untuk jujur dan tertib dalam membayar pajak.

Sekretaris Kota (Sekkot) Parepare, Iwan Asaad mengatakan, tahap awal 10 alat perekaman dipasang di sejumlah restoran yang dinilai memiliki pendapatan dan paling ramai dikunjungi.

“Sudah ada 10 alat perekaman pajak yang kita sebar di sejumlah cafe dan restoran. Transaksi yang terjadi di tempat usaha yang terpasang alat ini, terpantau oleh pemerintah daerah dan KPK secara online. Sehingga pajak yang dikeluarkan pemilik usaha dilakukan secara transparan,” ujar Iwan, Kamis (20/6/2019).

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

Menurutnya, alat perekaman pajak itu dapat mengoptimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Parepare. Pasalnya hanya dalam kurun waktu dua minggu, pemerintah berhasil mengumpulkan pajak sekitar Rp11 juta.

“Karena itu kita berkordinasi dengan Bank Sulselbar dan mengajukan penambahan 50 alat perekaman pajak itu. Jadi bukan hanya restoran atau cafe yang terpantau, tapi juga pajak hotel, pajak parkir, restoran dan hiburan,” imbuhnya.

“Sekitar 10 persen dari pembelian di restoran merupakan hak pemerintah daerah, yang dibebankan bukan kepada pengusaha, melainkan pelanggan atau masyarakat yang datang berbelanja,” pungkasnya.

Baca Juga : Untung Menggiurkan, Kejari-Pemkot Parepare Komitmen Berantas Mafia Pupuk

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum12 Juni 2025 21:06
Kanwil Kemenkum Sulsel Edukasi Siswa SMPN 48 Makassar Tentang Aspek Hukum LGBT
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) menggelar penyuluhan hukum di SMP Negeri 4...
Politik12 Juni 2025 21:03
Penuh Prestasi, Surya Paloh Percayakan Nasdem Sulsel Tuan Rumah Rakernas 2025
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai NasDem akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2025 pada Agustus mendatang. DPP Partai NasDem menunjuk ...
Video12 Juni 2025 20:31
VIDEO: Gudang di Kawasan Parangloe Makassar Terbakar Hebat
SULSELSATU.com – Kebakaran hebat melanda sebuah gudang di Jalan Ir Sutami, Makassar. Tepatnya di kawasan pergudangan Parangloe, Kamis (12/6/2025...
Bisnis12 Juni 2025 20:26
Phinisi Hospitality Fair 2025, Kesempatan Merancang Pernikahan Impian dengan Banyak Keuntungan
Phinisi Hospitality Indonesia bakal menggelar Phinisi Hospitality Fair (PHF) 2025 pada 20 sampai 22 Juni 2025 di lantai dasar Mall Phinisi Point....