SULSELSATU.com – PSM Makassar berhadapan dengan Becamex Binh Duong di leg 2 semifinal Piala AFC zona ASEAN. Kedua tim bertemu di Stadion Pakansari Cibinong, Bogor, Rabu 26 Juni 2019.
PSM butuh kemenangan dengan minimal selisih dua gol untuk melaju ke babak selanjutnya. Dalam pertemuan pertama di Go Dau Stadium, Juku Eja takluk 0-1.
Mengusung misi tersebut, PSM menurunkan skuat terbaik. Eks pemain Real Madrid Castilla, Eero Markkanen, dipercaya sebagai juru gedor. Dia bakal mendapatkan suplai bola dari Willem Jan Pluim.
Baca Juga : VIDEO: PSM Makassar Terlilit Utang Rp5,6 Miliar ke Shesie Erisoya
Becamex juga menurunkan pemain terbaik mereka. Nguyen Tien Linh yang mencetak gol di leg pertama kembali menjadi andalan. Dia bakal bekerja sama dengan Victor Mansaray di lini depan.
Mampukah PSM membalikkan kedudukan dan melaju ke babak selanjutnya?
Kita saksikan saja laga serunya di sini.
Baca Juga : Asmo Sulsel Terus Rawat Kehangatan Honda dengan Fan PSM Lewat Nonton Bareng
Editor: Awang Darmawan
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar