Logo Sulselsatu

Bagikan Kue Tradisional Gratis, Booth Pemkot Makassar Jadi Pusat Perhatian di ICE APEKSI 2019

Asrul
Asrul

Kamis, 04 Juli 2019 10:44

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SEMARANGPemkot Makassar menyajikan kulinernya yang terkenal sangat memanjakan lidah wisatawan dalam ajang Indonesia City Expo (ICE) Assosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) 2019 di kota Semarang, Rabu (3/7/2019). Hal ini pun membuat booth Pemkot Makassar menjadi pusat perhatian.

“Jadi kami membagikan secara gratis kue-kue tradisional kota Makassar, seperti Barongko, Katirisala, Baruasa, Cucuru Bayao dan masih banyak lagi,” ucap Kabag Perekonomian dan Kerja Sama Najiran Syamsuddin.

Menurut Najiran, Kota Makassar menampilkan seluruh potensi daerah, inovasi daerah, dan berbagai macam hal yang khas terkait Kota Makassar.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Selain kuliner, booth Makassar juga mempertunjukkan film karya sineas Makassar, seluruh program Pemkot Makassar termasuk penghargaan yang telah diterima oleh Pemkot Makassar.

ICE 2019 merupakan rangkaian kegiatan Rapat Kerja Pemerintah Kota Seluruh Indonesia yang diikuti 98 Pemerintah Kota.

Sementara itu, Kabag Humas Kota Makassar, Muhammad Roem berharap agar booth Kota Makassar bisa menjadi juara kembali.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

“Kami harap booth Makassar menjadi juara kembali. Karena dua tahun berturut-turut kita ikut Apeksi dan kami juara terus selama dua tahun tersebut,” pungkasnya.

Penulis: Asrhawi Muin
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...