Logo Sulselsatu

Sinjai Tertarik dengan Tata Kelola Perpustakaan Makassar

Asrul
Asrul

Senin, 08 Juli 2019 14:14

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Rombongan anggota DPRD Sinjai beserta Dinas Perpustakaan Sinjai mengunjungi Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Senin (8/7/2019). Mereka sangat tertarik dengan inovasi di Dinas Perpustakaan Kota Makassar.

Ketua Komisi II DPRD Sinjai Muhammad Sabir mengatakan, kunjungan ini dilakukan karena pihaknya mengetahui bahwa Dinas Perpustakaan Kota Makassar telah banyak meraih penghargaan baik dari tingkat provinsi maupun pusat.

“Kami ke sini karena ingin belajar banyak terkait inovasi-inovasi perpustakaan Makassar, khususnya masalah pembinaan perpustakaan,” katanya.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Menurutnya, di Sinjai ada 80 desa dan kelurahan, sarana dan prasarana, untuk perpustakaan yang cukup memadai, hanya saja terbentur dengan pembinaan dan pengelolaannya.

“Makanya kami ke Makassar, untuk belajar membina dan mengelola perpustakaan untuk meningkatkan minat baca masyarakat di Sinjai,” kata Sabir.

Ke depan, kata Sabir, pihaknya meminta Dinas Perpustakaan Sinjai mengundang secara resmi pihak Dinas Perpustakaan Makassar untuk jadi narasumber terkait tata kelola perpustakaan di Sinjai. Permintaan tersebut diamini Kadis Perpustakaan Sinjai Baba Faisal.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

Menyambut rencana tersebut, Kepala Dinas Perpustakaan Kota Makassar Muhyiddin siap hadir atau mengutus pejabatnya yang berkompeten ke Sinjai kapan saja dibutuhkan.

“Kami menunggu undangannya, kalau perlu kita juga ikutkan pegiat literasi, pustakawan, dan kelompok pendongeng,” katanya.

Penulis : Asrhawi Muin
Editor: Azis Kuba

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...