Logo Sulselsatu

Samsung dan Xiaomi Raup Untung dari Konflik Huawei-Amerika

Asrul
Asrul

Senin, 22 Juli 2019 23:47

istimewa
istimewa

SULSELSATU.comSamsung dan Xiaomi disebut meraup untung dari konflik antara pemerintah Amerika Serikat dan Huawei, demikian hasil studi Kantar World Panel seperti dilansir Trusted Reviews.

Seperti diwartakan sebelumnya pemerintah AS telah melarang perusahaan-perusahaan dalam negerinya untuk menjalin hubungan bisnis dengan Huawei. Termasuk yang dilarang adalah Google, pemilik sistem operasi Android yang kini menjadi otak ponsel-ponsel Huawei.

“Dampak dari pemberitaan buruk terlihat jelas dalam data, pangsa Huawei dari kuartal ke kuartal turun 1,9 poin di wilayah EU5 (Perancis, Jerman, Italia, Spanyol, dan Inggris). Indikasi awal adalah Samsung dan Xiaomi sebagai penerima keuntungan utama, sedangkan Apple mengalami sedikit kenaikan dalam penjualannya,” ucap Dominic Sunnebo, Direktur Global Kantar.

Baca Juga : Indosat Selesaikan Konsolidasi dan Transformasi Jaringan PS Core Besar Pertama di Dunia

Menurut Sunnebo, para konsumen yang awalnya tertarik dengan smartphone Huawei menunda untuk membeli dan memilih untuk melihat bagaimana perkembangan situasi antara Huawei dan Amerika Serikat ke depannya.

Karenanya, penjualan ponsel berbasis iOS mengalami penurunan 0,8 persen di Eropa dan 2,4 persen di Amerika Serikat. Diperkirakan karena harga iPhone terlalu mahal dan membuat konsumen mengurungkan niat untuk membeli model terbaru dan lebih memilih vendor lain seperti Samsung dan Xiaomi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...