SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Pemimpin Redaksi Sulselsatu.com, Kink Kusuma Rein menerima plakat dari pengurus KeDai Computerworks saat penarikan peserta Training and Education (TED) di kantor redaksi Sulselsatu.com, Jalan Andi Pangerang Pettarani, Makassar, Kamis (1/8/2019).
“Kami berharap kegiatan positif dari adik-adik mahasiswa ini bisa berkelanjutan, dan dapat menjalin kerja sama sehingga melahirkan inovasi dalam dunia digital, khususnya dalam hal pemberitaan” kata Kink.
Sebelumnya, KeDai Computerworks menugaskan 3 kadernya untuk melakukan penelitian di kantor media online Sulselsatu.com selama 3 pekan yakni dari tanggal 8 Juli hingga 31 Juli 2019.
Foto: Andi Hermanto
Cek berita dan artikel yang lain di Google News







Komentar