Logo Sulselsatu

Milad Muhammadiyah Sulsel Digelar November Mendatang di Wajo

Asrul
Asrul

Senin, 16 September 2019 12:37

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARMuhammadiyah" href="https://www.sulselsatu.com/topik/milad-muhammadiyah">Milad Muhammadiyah ke-107 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan bakal digelar pada 24 November mendatang. Rencananya, resepsi peringatan Milad Muhammadiyah itu dihelat di Kabupaten Wajo.

Panitia pelaksana Muhammadiyah" href="https://www.sulselsatu.com/topik/milad-muhammadiyah">Milad Muhammadiyah ke-107, Minggu (15/9/2019) malam kemarin, telah bertemu dengan Bupati Wajo Amran Mahmud. Panitia memaparkan perkembangan persiapan dan juga rangkatkegiatan menyambut perayaan Milad Muhammadiyah ini.

Ketua panitia, Saleh Molla menjelaskan, pihaknya telah menyiapkan berbagai kegiatan untuk memeriah perayaan Muhammadiyah" href="https://www.sulselsatu.com/topik/milad-muhammadiyah">Milad Muhammadiyah.

Baca Juga : Silaturahmi dengan Danny Pomanto, PD Muhammadiyah: Terima Kasih Pak Wali Sudah Fasilitasi Ibadah, Ini Sejarah!

“Nantinya akan ada tablig akbar, jambore Hizbul Wathan, seminar pendidikan, jaringan saudagar muslim, lomba seni dan budaya, pameran hasil karya Perguruan Tinggi Muhammadiyah serta semua jenjang pendidikan, dan jalan sehat,” katanya, dalam keterangan yang diterima sulselsatu.com.

Sementara itu, Bupati Wajo, Amran Mahmud berharap agar pelaksanaan Muhammadiyah" href="https://www.sulselsatu.com/topik/milad-muhammadiyah">Milad Muhammadiyah ke-107 di Kota Sengkang tidak hanya sebatas seremonial. Ia meminta agar perayaan Milad Muhammadiyah ini dimaksimalkan agar mampu membangkitkan semangat masyarakat Wajo.

Amran Mahmud juga menyambut baik dipilihnya Wajo jadi tuan rumah Muhammadiyah" href="https://www.sulselsatu.com/topik/milad-muhammadiyah">Milad Muhammadiyah. Ia berjanji siap menyukseskan kegiatan ini.

Baca Juga : Bupati Adnan Harap Muhammadiyah Dapat Menjaga Kolaborasi Demi Memajukan Daerah

Dalam kesempatan itu, Amran Mahmud menjelaskan beberapa program Pemkab Wajo yang dapat disinergikan dengan Muhammadiyah. Salah satunya, Program Gerakan Madjid Cantik (Gematik).

“Di Wajo ada 671 masjid yang belum punya standar layanan,” kata dia.

Lewat Gematik, fungsi masjid akan dimaksimalkan dengan hadirnya Taman Pendidikan Alquran, Madrasah Diniyah serta Tahfidz Alquran.

Baca Juga : Maklumat PP Muhammadiyah: 1 Ramadan Jatuh pada Kamis 23 Maret 2023

“Lewat program-program itu Muhammadiyah dapat bersinergi membangun dan mencerdaskan masyarakat Wajo, tutur Amran.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Otomotif29 Maret 2024 08:55
Asmo Sulsel Resmi Perkenalkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus ke Masyarakat Makassar
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon secara resmi meng...
Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...