Logo Sulselsatu

KI Sulsel: Pemkot Makassar Tak Berpartisipasi dalam Keterbukaan Informasi Publik

Asrul
Asrul

Rabu, 06 November 2019 09:56

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com,MAKASSAR – Komisi Informasi Provinsi (KIP) Sulawesi Selatan menilai keterbukaan informasi publik Pemkot Makassar pada 2018 merosot dibanding 2017 lalu.

Ketua Komisi Informasi Sulsel, Pahir Halim mengatakan Pemkot Makassar sebelumnya memperoleh peringkat kedua di tahun 2017 terkait keterbukaan informasi publik.

Pahir menduga, ketidak ikutsertaan pemkot pada pemeringkatan monitoring evaluasi keterbukaan informasi badan publik kabupaten/kota di Sulsel disebabkan arogansi Pemkot Makassar

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

“Mungkin ada semacam arogansi karena dia merasa bukan levelnya jika diperbadingkan dengan kebupaten lain,” kata Pahir.

Menurutnya, ketidakikutsertaan tersebut termasuk politis, sebab Pemkot Makassar diduga menganggap kabupaten/kota yang lainnya bukan lawan yang berimbang.

“Kalau saya tidak ikut karena musuh saya tidak berimbang itukan politik, ngapain saya bertanding dengan kabupaten kota, ngak level. Kira-Kira seperti itu. Tapi intinya kita tidak nilai karena tidak bertanding,” jelasnya.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

Penilaian keterbukaan informasi publik oleh Komisi Informasi ada lima yakni, informatif, menuju informatif, cukup informatif, kurang informatif, tidak informatif. Namun sejauh ini belum ada kabupaten/kota yang sampai pada informatif 100 persen

“Luwu Utara memperoleh peringkat 01 dalam 3 tahun berturut-turut namun tidak sampai informatif 100 persen, tetapi Luwu yang terbaik di antara yang lain,” katanya.

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...