Logo Sulselsatu

Chaidir Syam Kembalikan Formulir Pendaftaran PPP Maros

Asrul
Asrul

Selasa, 12 November 2019 22:39

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAROS – Bakal calon bupati Maros Chaidir Syam mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC PPP, Selasa (12/11/2019).

Chaidir disambut langsung Ketua DPC PPP Hasmin Badoa, Sekertaris M. Hamka, serta Ketua Desk Pilkada Syamsuddin Banggu bersama pengurus lainnya.

Chaidir mengucapkan terima kasih atas sambutan Pengurus PPP Maros. Dia berharap, partai berlambang Kakbah ini ikut menjadi pengusungnya di Pilkada Maros mendatang.

Baca Juga : DPW PAN Sulsel Siap Susun Kepengurusan Baru, Target Rampung Juli

Sementara itu, Ketua DPC PPP Hasmin Badoa mengaku partainya akan selektif memilih bakal calon usungan karena PPP menargetkan berada di barisan pemenang pilkada nantinya.

Chaidir Syam salah satu bakal calon potensial dilihat dari berbagai survei yang selama ini sudah berjalan,” ujar Hasmin.

Dia mengatakan proses pendaftaran ini menjadi langkah awal dalam melihat keseriusan bakal calon bupati Maros mendatang, dan tentunya masih ada proses lain yang akan dilalui di tingkat DPW.

Baca Juga : Chaidir Syam Tegaskan Siap Pimpin PAN Sulsel, Janjikan Kepengurusan yang Solid

Chaidir Syam menjadi bakal calon bupati ke 13 yang melakukan pendaftaran di DPC PPP Maros. Dalam pengembalian formulirnya, Chaidir bertemu Suhartina Bohari di Sekretariat PPP. Mereka saat ini banyak diprediksi akan menjadi pasangan ideal dalam memimpin Kabupaten Maros ke depan.

Penulis: Indra Sadli Pratama
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....