Logo Sulselsatu

Karyawan Koperasi Berkat Gasak Uang Nasabah Rp88 Juta, Ludes Dipakai Judi Online

Asrul
Asrul

Rabu, 22 Januari 2020 18:13

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Aparat kepolisian dari Reserse Kriminal Polres Jeneponto menangkap karyawan Koperasi Berkat bernama Akbar Mustika.

Pria 28 tahun asal Siwa, Kecamatan Pitumpanua, Kabupaten Wajo tersebut diduga kuat pelaku di balik raibnya puluhan juta uang koperasi.

“Jadi pelaku merupakan karyawan Koperasi Berkat. Pelaku ditangkap oleh Tim Pegasus Polres Jeneponto dibackup tim Reskrim Polres Wajo, dikampung halamanya pelaku di Wajo,” kata Kasubag Humas Polres Jeneponto AKP Syahrul, Rabu (22/1/2020).

Baca Juga : Petinggi Polda Sulsel Minta Pelibatan Babinsa dan Babinkamtibmas Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Syahrul menjelaskan, dalam menjalankan aksinya, pelaku mengambil kunci beserta password brankas di dalam tas kasir saat tertidur pulas.

“Pelaku mengambil kunci brankas di dalam tas beserta uang sebanyak Rp8,5 juta dan di dalam tas juga terdapat kata sandi brankas. Selanjutnya pelaku membuka brankas dan mengambil uang sebnyak Rp88,1 juta,” ungkap Syahrul.

Kejadian ini baru diketahui ketika kasir (teller) ingin mencairkan uang nasabah namun tak mendapati uang sedikitpun di dalam brankas.

Baca Juga : Bantah Korupsi, Kabag Keuangan Jeneponto Ungkap Aliran Dana Operasional Rp1,6 Miliar

“Pelaku mengakui semua perbuatanya dan mengakui bahwa uang tersebut sudah habis karena dipergunakan keperluan sehari-hari dan judi online,” jelas Syahrul.

Penulis: Dedi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi28 Maret 2024 22:30
Penyaluran Kredit UMKM Januari 2024 di Sulsel Mencapai Rp59,96 Triliun
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulselbar merilis penyaluran kredit UMKM di Sulsel hingga posisi Januari 2024 mencapai Rp59,96 triliun. Nominalnya naik 1...
Berita Utama28 Maret 2024 22:24
PLN Jeneponto Bukber Sekaligus Berbagi Keberkahan Ramadhan Dengan Yatim Dhuafa
SULSELSATU.com,JENEPONTO – PT. PLN Persero Rayon Jeneponto berkolaborasi dengan Yayasan Baitul Maal (YBM) menggelar buka puasa bersama (Bukber) ...
Sulsel28 Maret 2024 22:02
Ekonomi Kabupaten Gowa Tumbuh 5,82 Persen Selama 2023
Dari data BPS pertumbuhan ekonomi Kabupaten Gowa tumbuh positif. Menjadi 5,82 persen pada 2023, lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya yang hanya 4,5...
Video28 Maret 2024 21:34
VIDEO: Muchlis Misbah Atensi Khusus Pasar Sentral dan Butung
SULSELSATU.com – Podcast bersama Anggota DPRD Kota Makassar, Muchlis Misbah pada Selasa (26/3/2023) lalu. Dalam kesempatan tersebut, Muchlis Mis...