Logo Sulselsatu

Gerindra Sulsel Sepakat Pilkada Serentak 2020 Ditunda

Asrul
Asrul

Selasa, 31 Maret 2020 22:20

Wakil Ketua DPRD Sulsel Darmawangsyah Muin. (Sulselsatu/Asrul)
Wakil Ketua DPRD Sulsel Darmawangsyah Muin. (Sulselsatu/Asrul)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pilkada serentak 2020 resmi ditunda. Keputusan itu diambil oleh DPR, Kemendagri, KPU, Bawaslu dan DKPP mengingat penyebaran Covid-19 yang makin meluas.

Menanggapi hak itu, Sekretaris DPD Gerindra Sulsel Darmawangsyah Muin mengatakan untuk kepentingan orang banyak, pihaknya tak mempersoalkan hal tersebut.

“Kita sih tidak masalah. Kita ikut aja aturan kok. Apa yang telah diputuskan KPU RI sebagai perwakilan negara dalam rangka pelaksanaan Pilkada, ya kita tentu ikut aja. Semua kan demi kebaikan,” ucap Wawan, Selasa (31/3/2020).

Baca Juga : Anis Matta Pimpin Partai Gelora Deklarasi Prabowo Capres 2024

Namun demikian, Wakil Ketua DPRD Sulsel ini berharap agar wabah virus corona di Tanah Air bisa segara hilang. Agar tahapan Pilkada 2020 bisa segera berlanjut.

“Saat ini di Gerindra baik DPP, DPD dan DPC memang belum fokus ke Pilkada. Semuanya fokus membantu pemerintah setempat untuk membasmi wabah ini. Tapi kalau bulan (Mei) virus ini sudah hilang, mungkin Pilkada akan tetap digelar bulan sembilan (September). Kita berdoa saja,” ungkap mantan Ketua Komisi D DPRD Sulsel ini.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....