SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sebagai garda terdepan melawan penyebaran Covid-19, petugas Puskesmas yang ada di Kabupaten Polewali Mandar Sulsel masih kekurangan alat pelindung diri (APD) lengkap.
Kepala Puskesmas Matakali, Ahmad mengakui pihaknya, kekurangan stok APD untuk penanganan covid 19, mulai dari baju pelindung, kacamata, penutup kepala, sarung tangan dan sepatu boot, serta Masker N95 dan bedah.
“Di Polewali Mandar, Puskesmas juga ambil bagian dalam pencegahan covid 19, dimana pihak Puskesmas Matakali melakukan pemantauan terhadap ODP maupun warga yang baru tiba dari luar daerah, namun kita tidak dilengkapi APD lengkap karena memang banyak yang kekurangan,” jelasnya.
Baca Juga : VIDEO: Pria Asal Jerman Nikahi Wanita Pasangkayu Sulbar
Lanjutnya, pihak puskesmas standby 24 jam untuk memantau kesehatan pendatang dari daerah yang dianggap sebagai zona merah tanpa APD memadai,
“Selain pemeriksaan ke rumah warga yang berstatus ODP, kami juga telah melakukang langkah pencegahan seperti surveilans dan sosialisasi,” ujarnya
Untuk diketahui, Kabupaten Polewali Mandar mendapatkan Rapid test sebanyak 500 pcs, dan disebar sesuai permintaan kecamatan dan untuk Puskesmas Matakali telah menggunakan sebanyak 22 rapid test sesuai daftar ODP.
Baca Juga : VIDEO: Viral, Seorang Anak Rela Pakai APD 24 Jam Demi Jaga Ibunya
Hingga tanggal 14 april 2020 kasus covid 19 di kabupaten Polewali Mandar belum ada yang dinyatakan positif, OTG 2866 orang, ODP 309 orang PDP 8 orang.
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar