Logo Sulselsatu

Program Bina Desa Fakultas Hukum Unhas Bagikan Bahan Pokok Untuk Mahasiswa

Asrul
Asrul

Sabtu, 25 April 2020 17:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Fakultas Hukum (FH) Universitas Hasanuddin bekerja sama dengan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni mencanangkan Program Bina Desa. Program ini merupakan kegiatan rutin yang pengelolaannya didesentralisasikan pada setiap fakultas.

Biasanya kegiatan ini dalam bentuk pengabdian pada masyarakat langsung. Berkaitan dengan wabah pandemik Covid-19, kegiatan tahun ini disesuaikan dengan kondisi aktual di lapangan.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kemitraan FH Unhas, Muh Hasrul, menjelaskan bahwa pihaknya menyalurkan donasi paket bahan pokok dalam program bina desa bagi mahasiswa hukum yang terdampak langsung wabah pandemi Covid-19.

Baca Juga : Kembangkan Potensi Talenta Lokal, PT Vale Terima Mahasiswa Kerja Praktik di Area Operasional

“Kita fokus kepada mahasiswa yang masih tinggal di sekitar kampus, termasuk masyarakat juga. Pembagian bahan pokok ini diantaranya ada beras, minyak goreng, mie instan, ikan kaleng, kopi, susu, gula, biskuit dan tak lupa kami sisipkan masker serta hand sanitizer sebagai upaya perlindungan dari wabah,” jelas Hasrul.

Ketua Panitia, Aswin Anas, menambahkan bahwa selain pembagian bahan pokok, masker dan hand sanitizer, tim pelaksana juga melakukan penyebaran edukasi hukum guna menyikapi himbauan pembatasan dari pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kita harapkan masyarakat bisa patuh dan sadar akan pentingnya pembatasan itu. Sehingga, dari upaya bersama ini setidaknya bisa menekan angka bertambahnya kasus baru Covid-19 di Makassar secara khusus,” kata Aswin.

Baca Juga : BYD Edukasi Mobilitas Hijau ke Wilayah Timur Indonesia, Gelar Technology Roadshow di Unhas

Pada kesempatan yang sama, Dekan Fakultas Hukum Unhas, Prof Farida Patittingi, berharap agar kegiatan ini dapat membantu meringankan beban mahasiswa dan masyarakat sekitar yang terdampak langsung Covid-19.

“Semuanya serba dibatasi, tentu saja akan berdampak pada kegiatan sehari-hari, karenanya Fakultas Hukum hadir untuk berbagi bersama yang tentu saja atas fasilitasi dari Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unhas,” tutup Prof Farida.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...