Logo Sulselsatu

AMPI Jeneponto Minta Pemerintah Karantina Pemudik Asal Daerah Zona Merah Corona

Asrul
Asrul

Senin, 27 April 2020 11:22

AMPI Jeneponto bagi-bagi masker. (ist) 
AMPI Jeneponto bagi-bagi masker. (ist)

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Ketua Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Jeneponto, Abdul Rahmat mengusulkan ke pemerintah agar pemudik yang baru tiba dari zona merah untuk dilakukan K
karantina mandiri selama 14 hari.

“Pemudik wajib dikarantina mandiri minimal 14 hari di bawah pengawasan lemerintah setempat dan petugas kesehatan,” kata Rahmat, Senin (27/4/2020).

Tujuan dilakukannya karantina bagi pendatang dari daerah zona merah kata Rahmat, untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga : VIDEO: Penumpang Mobil Mewah Alphard Ngamuk ke Polisi yang Atur Lalu Lintas Arus Balik Pemudik

“Tidak mengucilkan pemudik tetapi senantiasa memberikan pemahaman terkait manfaat dan pentingnya isolasi mandiri walaupun Jeneponto masih dalam zona hijau,” katanya.

Rahmat juga berharap agar semua fasilitas umum di Jeneponto menerapkan protokol Covid-19. Seperti, pakai masker, cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak.

“Kalau perlu semua masjid atau musalah dibuat aturan, tidak memperbolehkan pemudik ikut salat berjamaah, pakai masker, tidak bersalaman, mencuci tangan pakai sabun dan bawa sajadah masing-masing,” tambahnya.

Baca Juga : VIDEO: Virus Corona Ada di Buku Paket IPA Tahun 2017, Katanya Tidak Berbahaya

Sementara Jubir Tim Gugus Tugas Jeneponto, Mustaufiq mengatakan, protap bagi pemudik dari zona merah memang harus di karantina.

“Protapnya memang seperti itu, srmua pendatang yang dari zona merah harus melaporkan diri dan terdata, dan isolasi mandiri di rumah,” kata Mustaufiq.

Penulis: Dedi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif11 Mei 2025 19:05
Fazzio Modifest 2025 Bakal Berlangsung di TSM Makassar 28 Mei Mendatang
PT Suracojaya Abadimotor (SJAM), main diler sepeda motor Yamaha untuk Provinsi Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) kembali menyelenggarakan Fazzio ...
Sulsel11 Mei 2025 18:58
Bupati Husniah Kunjungi Masyarkat Miskin Ekstrem, Tinjau Proses Pembangunan Bedah Rumah
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa terus berkomitmen dalam mewujudkan Gowa yang semakin sejahtera....
Ekonomi11 Mei 2025 18:11
Kredit Produktif Masih Dominasi Penyaluran Kredit di Sulsel Posisi Maret 2025
Kredit produktif masih penyaluran kredit di Sulsel pada triwulan pertama 2025. Porsinya mencapai 57 persen dengan total Rp89,39 triliun selama year-on...
Ekonomi11 Mei 2025 17:31
Berbekal Pinjaman Modal dan Pendampingan BRI, Perempuan Tangguh Ini Dirikan Kelompok Wanita Tani di Kaki Gunung Ciremai
SULSELSATU.com, KUNINGAN – Dari sebuah desa kecil di kaki Gunung Ciremai, terselip sebuah cerita yang bertumpu pada perjuangan tiada lelah. Hayanah,...