JAKARTA – Positif Covid-19 di Indonesia bertambah. Per hari ini, Senin (4/5/2020), jumlah positif mencapai 11.587 orang.
Dari jumlah tersebut, 864 orang meninggal dunia. Kasus sembuh juga mengalami peningkatan signifikan, yakni mencapai 1.954 orang.
“Gunakan masker kalau terpaksa keluar rumah,” pesan juru bicara pemerintah untuk penanganan virus Corona COVID-19, Achmad Yurianto, Senin (4/5/2020).
Baca Juga : Dirgahayu Republik Indonesia, Ini 8 Langkah Nyata BRI Dukung Bangsa Semakin Berdaulat, Sejahtera dan Maju
Jumlah kasus positif bertambah 395 sehingga total secara akumulatif menjadi 11.587.
Pasien yang dinyatakan sembuh bertambah 78 sehingga totalnya 1.954.
Kasus meninggal dunia bertambah 19 menjadi 864.
Baca Juga : VIDEO: Presiden Prabowo Saksikan Langsung Kemenangan Indonesia atas Bahrain 1-0
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News







Komentar