Logo Sulselsatu

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Disdik Makassar Akan Latih Tenaga Pengajar

Asrul
Asrul

Rabu, 20 Mei 2020 09:45

istimewa
istimewa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Pendidikan Kota Makassar terus melakukan perbaikan dari sisi manajemen pembelajaran jarak jauh guna meningkatkan kualitas belajar di rumah.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Abdul Rahman Bando mengatakan bahwa tengah mengupayakan teknis belajar jarak jauh bagi tenaga pengajar agar jauh lebih baik.
“Lagi dibicarakan teknis, kita mau latih lagi guru-guru kita untuk teknik belajar jarak jauh yang lebih baik lagi,” ujarnya.
Selama proses belajar dari rumah, sejumlah kendala ditemukan di antaranya terbatasnya jaringan internet. Ia mengatakan proses belajar terpaksa belajar secara manual.
“Itu yang saya pernah jelaskan bahwa terpaksa ada yang belajar dengan portofolio dengan tugas dengan memberikan penjelasan secara manual di mana bahkan ada yang orang tuanya datang jemput ke sekolah model portofolio yang dikasih gurunya,” kata Rahman Bando.
Rahman Bando memberikan contoh seperti di Pulau Kodingareng. Sejumlah kendala yang dihadapi salah satunya tidak adanya listriknya di siang hari.
“Begitu dia punya hp lobet tidak bisa lagi. Secara umum di pulau pakai genset, kendala memang itu di pulau,” ucapnya
“Di daratan listrik tersedia sepanjang waktu. tapi masih ada problemnya, beberapa anak didik tidak memiliki smartphone. Ada lagi yang punya tapi kuota terbatas,” kata dia.
Penulis: Resti Setiawati
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...
Bisnis28 Maret 2024 23:05
Showroom Kalla Kars Tetap Buka di Hari Libur Nasional
Showroom dan bengkel resmi Kalla Kars tetap buka di hari libur nasional yang jatuh pada 29 Maret 2024 besok....
Teknologi28 Maret 2024 23:03
XL Axiata Tingkatkan Kualitas Layanan di Sulawesi dengan Jaringan Backbone Gorontalo – Palu
PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) meresmikan jaringan backbone fiber optic jalur Gorontalo – Palu untuk melayani lonjakan trafik layanan seluler di selur...