Logo Sulselsatu

Banjir Mulai Tutupi Badan Jalan Poros Jeneponto

Asrul
Asrul

Sabtu, 13 Juni 2020 00:40

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com,JENEPONTO – Air kiriman dari Kecamatan Rumbia membuat badan Jalan Poros Jeneponto tepatnya di Jalan Lanto Daeng Pasewang, tergenang air.

Dari pantauan Sulselsatu.com, air mulai menutupi badan jalan sejak pukul 23.30 Wita, Jumat malam (12/6/2020).

Baca juga: Debit Air Naik Signifikan, Dandim Jeneponto Minta Warga Evakuasi ke Dataran Tinggi

Baca Juga : TelkomGroup Beri Trauma Healing Anak Terdampak Banjir di Aceh Tamiang

Banjir juga mulai menggenangi perkantoran seperti Makoramil 01 Binamu dengan ketinggian sekitar mencapai lutut orang dewasa.

Makoramil 01 Binamu kebanjiran. (ist)

Plt Kabag Humas Pemkab Jeneponto Mustaufiq mengatakan, di tempat tinggalnya di Lembangloe Sapanang, sudah mulai tergenang air.

Baca Juga : TelkomGroup Percepat Recovery BTS di Lokasi Bencana Sumatra, 90 Persen BTS Sudah Aktif

“Mohon doanya, Poros Lembangloe Sapanang air sudah di atas lutut,” kata Mustaufiq.

Dandim 1425 Jeneponto, Letkol Inf Irfan Amir mengajak masyarakat yang tinggal di sekitar sungai agar evakuasi diri ke dataran tinggi.

“Info Kareloe (Bendung Kareloe) di level 185 m dalam status waspada, kita antisipasi dampak ke wilayah hilir debit air makin naik, tolong imbau agar seluruh warga dievakuasi ke daerah ketinggian untuk menghindari jatuhnya korban jiwa,” ucap Irfan.

Baca Juga : Indosat Salurkan Bantuan bagi Warga Terdampak Banjir Sumatera dan Percapat Pemulihan Jaringan

Penulis: Dedi

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...