Logo Sulselsatu

HUT ke-74 Bhayangkara, Danposal Beri Kue Ultah Kapolres Barru

Asrul
Asrul

Kamis, 02 Juli 2020 10:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARPolres Barru mendapat kejutan kunjungan dari Komandan Pos TNI AL (Danposal) Barru, Serma LIS Yosep RD dan anggota, Rabu (1/6/2020).

Kedatangan Danposal Barru tersebut diterima langsung oleh Kapolres Barru AKBP Welly dan menerima kue ulang tahun yang disaksikan oleh Bupati Barru dan Muspida Kabupaten Barru.

 “Dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74 tahun 2020, pos TNI AL Barru beri kejutan ucapan dengan membawa kue ulang tahun dan karangan bunga Hari Bhayangkara ke-74 kepada Polres Barru Sulsel,” ujar Serma Yosep.

Baca Juga : Bupati Suardi Saleh Lepas Sambut Kapolres Barru

Lebih lanjut Danposal mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas dan solidaritas antara Pos TNI AL dan Polres Barru.

Sementara itu Kapolres Barru sangat senang dengan kejutan dari Posal ini. AKBP Welly menyampaikan terima kasih kepada Danposal dan anggotanya atas ucapannya dalam rangka HUT ke-74 Bhayangkara dan kunjungannya di Polres Barru.

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video18 Mei 2024 22:20
VIDEO: Anak Hilang Misterius Dijembatan Merah Makassar Ditemukan Meninggal Dunia di TPA Antang
SULSELSATU.com – Media sosial dihebohkan dengan anak hilang di jembatan merah, Makassar, Sulawesi Selatan. Anak tersebut berhasil ditemukan dala...
Kesehatan18 Mei 2024 21:35
Kupas Tuntas Penyakit Lupus, Waspada Autoimun
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Penyakit Lupus atau umum dikenal Systemic Lupus Erythematosus merupakan penyakit reumatik autoimun yang menyerang be...
Video18 Mei 2024 20:37
VIDEO: Trafo Terbakar Depan Masjid Al-Khaeriyah Palopo
SULSELSATU.com – Sebuah trafo tiang listrik terbakar di depan Masjid Al-Khaeriyah, Wecudai, Palopo tiba-tiba meledak. Kejadian tersebut terjadi ...
Makassar18 Mei 2024 19:19
Kepala Humas UNM Edukasi Warga Tentang Perda Perlindungan Guru Sebagai Profesi Mulia
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Akademisi Universitas Negeri Makassar (UNM), Dr. Burhanuddin menjadi narasumber dalam sosialisasi penyebarluasan pera...