Logo Sulselsatu

Antisipasi Kecurangan, Disdik Perketat PPDB 2020

Asrul
Asrul

Kamis, 09 Juli 2020 11:30

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2020 menjadi polemik di Kota Makassar, sejumlah masyarakat keluhkan pelayanan pendaftaran dari server dwon dan bahkan indikasi kecurangan.

Beberapa sudah terendus dengan menggunakan oknum sekolah untuk memuluskan langkahnya menembus sekolah favorit, dengan manipulasi data melalui surat keterangan (suket) maupun kartu keluarga (KK) paling berpotensi terjadi.

Pendaftaran PPDB tingkat SD dan SMP jalur zonasi akan dibuka pada 13-18 Juli nanti. Jalur ini memang cukup menjadi rebutan lantaran kelulusan ditentukan berdasarkan jarak sekolah dan tempat tinggal.

Baca Juga : Disdik Makassar Pastikan PPDB 2025 Bebas Calo dan Titipan

Plt Kepala Disdik Makassar, Amalia Malik mengatakan bentuk kecurangan pada jalur zonasi kini menjadi atensinya. Apalagi sudah ada laporan dari Ombudsman Sulsel dugaan manipulasi data yang dilakukan orangtua maupun oknum sekolah.

“Sebelumnya semua kepala sekolah sudah menanda tangani pakta integritas. Jadi kalau ada oknum di sekolahnya bermain, itu menjadi tanggung jawab kepala sekolah,” ujarnya

Mengenai manipulasi data, Amalia menuturkan sebenarnya sudah mendapat akses dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Makassar untuk mengecek data yang diinput. Bila data dicurigai, baru akan dikoordinasikan dengan Disdukcapil.

Baca Juga : Makassar Hapus Jalur Solusi di SPMB 2025, Siswa Hanya Bisa Daftar Lewat Jalur Resmi

“Kemendikbud dan Kemendagri sudah teken MoU mengenai PPDB. Jadi secara otomatis kita sudah bekerjasama. Tetapi modelnya nanti check by check. Nanti ada dicurigai baru diverifikasi ke Disdukcapil,” jelasnya.

Penulis: Resti Setiawati

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...
Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...