Logo Sulselsatu

Wagub Hadiri Launching Gerakan Korporasi Penanaman Jagung di Sidrap

Asrul
Asrul

Senin, 27 Juli 2020 16:20

Wagub Sulsel Andi Sudirman Sulaiman. (ist)
Wagub Sulsel Andi Sudirman Sulaiman. (ist)

SULSELSATU.com, SIDRAP – Wakil Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, menghadiri launching Gerakan Korporasi Penanaman Jagung, Minggu, 26 Juli 2020. Penanaman jagung dilaksanakan di Desa Bila Riase, Kecamatan Pitu Riase, Kabupaten Sidrap, dengan tema Penguatan Kelembagaan Pemuda dalam Mewujudkan Kedaulatan Pangan dan Kesejahteraan Petani.

Andi Sudirman dalam sambutannya berharap, gerakan ini dapat mendorong pemuda untuk mengembangkan pertanian. Pilot project ini merupakan tindak lanjut dari Pedoman Pengembangan Kawasan Pertanian Berbasis Korporasi Petani.

“Gerakan ini mengamanatkan agar percepatan pengembangan kawasan dilakukan melalui kegiatan percontohan,” kata Andi Sudirman.

Baca Juga : Gubernur Sulsel Lepas Kontingen SPIDI ke Jambore Muslim Dunia, Kagum Ada Hafizah 30 Juz

Ia mengungkapkan, kunci sukses kegiatan percontohan adalah kuatnya kelembagaan ekonomi petani untuk mengelola bisnis usaha tani secara berkelanjutan, dan untuk meningkatkan kualitas produksi.

“Pemuda akan melakukan pembinaan dan pendampingan petani guna meningkatkan kualitas produksi, pembinaan dalam pengelolaan kelembagaan ekonomi petani, fasilitasi alat dan mesin pra panen, pasca panen dan pengolahan, serta pembukaan akses terhadap modal dan pemasaran,” jelasnya.

“Kunci keberhasilan pilot project ini adalah kelembagaan petani,” sambungnya.

Baca Juga : Dari Selayar hingga Pangkep, Kepala Daerah Puji Peluncuran Seaplane di Sulsel

Turut hadir dalam kegiatan launching tersebut, Wakil Bupati Sidrap bersama para tokoh masyarakat, dan petani Sidrap.

Andi Sudirman dalam kesempatan ini juga berdiskusi bersama masyarakat dan petani mengenai permasalahan yang ada di lapangan.

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....