Logo Sulselsatu

Rudy Djamaluddin Diam-diam Copot Plt Kadisdik dan PU

Asrul
Asrul

Selasa, 01 September 2020 11:23

Plt Kepala BKPSDM Kota Makassar Basri Rahman. (ist)
Plt Kepala BKPSDM Kota Makassar Basri Rahman. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pj Wali Kota Makassar Rudy Djamaluddin diam-diam mencopot Plt Kadisik Amelia Malik dan Plt Kadis PU Nirwan Mungkasa. Pencopotan dua pelaksana tugas ini dilakukan jelang Pilwali Makassar 2020.

Kadisdik saat ini dijabat sementara Irwan Bangsawan yang juga Kadisnaker, sementara Kadis PU dijabat Fatur Rahim yang merupakan Kepala Dinas Perumahan.

Plt Kepala BKPSDM Makassar Basri Rahman membenarkan adanya dua pergeseran pejabat tersebut.

Baca Juga : Dihadapan Menteri PPPA, PJ Sekda Sebut Longwis dan Jagai Anakta Jadi Program Keterlibatan Peran Perempuan

“Iya ada pergantian Plt Kepala Dinas PU dan Dinas Pendidikan,” kata Basri, Senin (31/8/2020).

Basri mengatakan, pergantian dilakukan Pj Wali Kota Rudy Djamaluddin dengan alasan kedua pelaksana tugas tersebut tidak mampu bekerja maksimal.

Menurutnya, perubahan struktur di dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) itu merujuk kinerja selama ini yang dinilai lemah oleh pimpinan.

Baca Juga : Menteri PPPA Apresiasi Tiga Inovasi di Kota Makassar

“Mereka diganti karena dianggap lemah, jelasnya itu bisa ditanyakan ke Pj Wali Kota,” kata dia.

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...
Bisnis28 Maret 2024 23:05
Showroom Kalla Kars Tetap Buka di Hari Libur Nasional
Showroom dan bengkel resmi Kalla Kars tetap buka di hari libur nasional yang jatuh pada 29 Maret 2024 besok....
Teknologi28 Maret 2024 23:03
XL Axiata Tingkatkan Kualitas Layanan di Sulawesi dengan Jaringan Backbone Gorontalo – Palu
PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) meresmikan jaringan backbone fiber optic jalur Gorontalo – Palu untuk melayani lonjakan trafik layanan seluler di selur...