Logo Sulselsatu

Meski Sudah Berumur 75, Pangerang Rahim Siap Divaksin

Asrul
Asrul

Senin, 01 Februari 2021 21:01

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Parepare – Wakil Walikota Parepare, Pangerang Rahim siap untuk jadi orang pertama di Parepare yang menerima vaksin COVID-19.

Hal itu diungkapkannya sesaat setelah melakukan pemantauan disiplin protokol kesehatan di tiga lokasi di Parepare, Senin (1/2/2021).

Pangerang mengatakan dirinya beserta jajarannya dan Forkopimda siap divaksin sesuai arahan dari Pemerintah Pusat.

Baca Juga : Jadi Perusahaan Pembayar Pajak Terbesar, BRI Diapresiasi Oleh Negara

“Saya siap di vaksin pertama asal sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku. Informasi yang saya dapatkan, salah satu syaratnya itu berumur 65 tahun kebawah, sedang saya kini sudah 75,” ungkapnya sambil tertawa di hadapan para jurnalis di Parepare.

“Kebijakan Pemerintah Pusat wajib kita jalankan. Ini semua demi kebaikan kita bersama,” jelasnya.

Diketahui, ribuan Vaksin Sinovac kini berada di Kantor Dinas Kesehatan Parepare. Peruntukan pertamanya bagi tenaga kesehatan dan akan kemudian berlanjut ke masyarakat luas nantinya.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

“Kita harapkan dengan adanya vaksinasi ini, penyebaran Covid-19 di Parepare akan dapat kita atasi. Tetaplah disiplin menerapkan protokol kesehatan,” imbuhnya.

Penulis: Andi Fardi

Editor: Midchal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan30 Januari 2026 12:51
Asmo Sulsel Bersama Polres Gowa dan Jasa Raharja, Edukasi Safety Riding Pelajar SMAN 2 Sungguminasa Gowa
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) bekerja sama dengan Polres Gowa melalui Unit Kamsel serta Jasa Raharja menggelar edukasi safety riding bagi...
Makassar30 Januari 2026 12:40
SPJM Peduli Kemanusiaan Lewat Donor Darah, Berhasil Kumpulkan 90 Kantong
PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang Marine, Equipment, Port Services...
Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....