Logo Sulselsatu

Danny Sebut Rudy Djamaluddin Tak Punya Sopan Santun

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Selasa, 09 Februari 2021 20:51

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Perseteruan antara Pj Wali Kota Makassar, Rudy Djamaluddin dan Wali Kota Terpilih, Danny Pomanto makin memanas.

Bahkan, permintaan Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah agar keduanya menjalin komunikasi terkait lelang jabatan eselon II tak kunjung terealisasi.

Danny dengan tegas meminta agar Rudy Djamaluddin secara langsung bertemu dengannya. Tanpa diwakili oleh pejabat Pemkot. Namun, Rudy tidak mengindahkan permintaan tersebut. Ia tetap mengirim utusannya menemui Danny.

Baca Juga : VIDEO: Danny Pomanto Menangis di Acara Perpisahan dengan ASN

Hal tersebut membuat Danny tak habis pikir. Menurutnya, pertemuan itu adalah hal yang mudah. Tapi seakan dipersulit oleh Rudy Djamaluddin.

Danny mengaku bahwa tim Rudy memang telah mencoba mendatangi dirinya. Namun, ia menyebut upaya komunikasi yang dilakukan tak punya itikad baik. “Karena kirim orang tidak tong SMS mau datang, tidak pernah mau surat mau datang. Inikan masalah negara, harus tertulis,” ujar Danny, Selasa (9/2/2021).

“Paling tidak telpon, Pak mau datang, minta waktu ta. Ini saya baru pulang dari Jakarta tengah malam baru sampai disini, mana kita tau. Masa tidak ada sopan santunnya,” sambungnya.

Baca Juga : Jelang Akhir Jabatan, Danny Pomanto Resmikan Tiga Proyek Strategis Pemkot Makassar

Apalagi, kata Wali Kota Makassar 2014-2019 ini, tim yang diutus tidak berkompeten. Jikalau pun keduanya bertemu, arah pembahasan tidak akan jelas.

“Itupun yang diutus orang yang tidak punya kompetensi diajak bicara. Coba saya tanya mereka, kenapa ini buruh? Dia bisa jawab tidak?,” tegas Danny.

Namun, kata Danny, pertemuan bisa saja dilakukan secepatnya. Ini jika Rudy punya niat baik mengundang secara langsung dirinya untuk bertemu. Ia pun mengaku siap meluangkan waktunya.

Baca Juga : Danny Pomanto Siap Sambut Kepemimpinan Munafri-Aliyah, Rakor Perdana Digelar Pekan Depan

“Tidak apa-apa, kalau Pj undang saya. Undang ma di Balai Kota, saya datang. SMS ma, saya datang. Susah kamma. Ini barang gampang sekali ji kenapa jadi susah,” tutupnya.

Penulis: RESTI SETIAWATI
Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...