SULSELSATU.com, Sidrap – Komunitas Sulawesi Oto X RMS kembali menggelar aksi sosial. Jelang Idul Fitri, komunitas ini berbagi paket lebaran ke sejumlah warga 3 kecamatan Kabupaten Sidrap, Minggu (9/5/2021).
Ketua Sulawesi Oto X RMS Wasianto, mengatakan Kecamatan yang jadi sasaran berbagi paket lebaran kali ini adalah Kecamatan Pancarijan, Kecamatan Maritengngae dan Kecamatan Dua Pitue.
“Alhamdulillah kita berbagi paket ke warga di 3 kecamatan, semoga bantuan ini bisa membuat mereka tersenyum jelang lebaran,” kata pria yang akrab disapa Sinto itu.
Baca Juga : Rusdi Masse Pimpin Pertemuan Strategis dengan Kepala Daerah Usungan NasDem di Sulsel
Sinto melanjutkan bahwa, aksi sosial ini akan sering-sering dilakukan. “Kita ingin menanamkan kepada anggota Sulawesi Oto X RMS untuk memiliki kepekaan sosial. Apalagi di tengah pandemi seperti sekarang,” tuturnya.
Sinto menjelaskan bahwa, bantuan yang diserahkan juga hasil donasi dari para koleganya yang tergabung dalam komunitas penyuka sepeda motor tersebut.
Baca Juga : Versi Hitung Cepat, 16 Usungan NasDem Menangkan Pilkada di Sulsel
“Jangan dilihat dari jumlahnya, kami punya niat berbagi untuk warga kita yang sedang membutuhkan. Covid-19 juga belum selesai, diantara mereka ada yang belum bekerja, tentu memerlukan uluran tangan dari kita semua,” pungkasnya.
Editor: Midkhal
Baca Juga : Beri Bukti Kerja Kemanusiaan, Warga Pinrang: Terima Kasih Pak Rusdi Masse
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar