Logo Sulselsatu

Temu Alumni Bosowa School Gandeng Journalist Entrepreneur Gelar Pameran UMKM

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Jumat, 25 Juni 2021 12:06

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Temu alumni Bosowa School Makassar (BSM) menggandeng Journalist Entrepreneur menggelar pameran UMKM, bertempat di Lapangan Basket BSM, Jalan Lanto Dg Pasewang, Makassar.

Bertajuk ‘Bersinergi Mendukung Makassar Recover’, pameran bakal perketat penerapan protokol kesehatan. Kegiatan akan melakukan pembatasan jumlah pengunjung, mencuci tangan, menggunakan masker, menjaga jarak hingga pemantauan secara langsung oleh satgas covid-19.

Ketua Pelaksana, Fahruddin mengatakan, dalam kegiatan temu alumni Bosowa School pada 25-27 Juli 2021 akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

“Bahkan, kegiatan akan dipantau langsung menggunakan minitoring Covid-19 atau cctv khusus dari pihak satgas Covid-19 di kecamatan,” pungkasnya.

Selanjutnya kata dia, mengantisipasi jumlah pengunjung, nantinya akan dipantau oleh Satuan Tugas Pengurai Kerumunan (Satgas Raika) yaitu tim yang digugus oleh Pemerintah Kota Makassar.

“Jadi benar-benar akan dilaksanakan sesuai dengan aturan yang ada. Bagaimana kita bisa berkegiatan di masa pandemi ini jika tidak membiasakan diri beradaptasi atas kondisi yang ada. Kita sama-sama menjaga agar bisa baik-baik saja meskipun tengah berkegiatan,” tuturnya.

Sementara itu, salah satu tim Journalist Entrepreuner, Mismaya mengaku menyambut baik perihal tersebut. Apalagi kata dia, di masa pandemi butuh sinergitas untuk kuat bersama.

“Menariknya, UMKM yang berpartisipasi pada pameran ini adalah 80 persen dari teman-teman media. Jadi di masa pandemi ini, banyak usaha yang lahir dilingkungan wartawan. Sehingga kami berharap melalui kegiatan ini, kita bisa pulih bersama, tentu dengan taat protkes,” jelasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Sri Wahyudi Astuti
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....