Logo Sulselsatu

Kasus Positif Mahasiswa KKN Unhas di Jeneponto Bertambah Jadi 60 Orang

Asrul
Asrul

Sabtu, 03 Juli 2021 15:38

ilustrasi. (int)
ilustrasi. (int)

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Sebanyak 60 Mahasiswa Unhas Makassar yang sedang KKN di Jeneponto terkonfirmasi Covid 19.

Dimana sebelumnya ditemukan 5 orang dinyatakan positif dan tidak lama kemudian bertambah 55 orang, sehingga total keseluruhan yang positif sebanyak 60 orang tersebar di 3 Kecamatan di Jeneponto.

Hal tersebut diungkapkan Juru Bicara Satgas Covid-19 Jeneponto, Suryaningrat kepada Sulselsatu.com, Jumat (2/7/2021) malam.

Baca Juga : Kembangkan Potensi Talenta Lokal, PT Vale Terima Mahasiswa Kerja Praktik di Area Operasional

“Ini awalnya memang 5 orang positif, tapi update terakhir bertambah lagi 55 orang jadi 60 orang semua positif,” kata Suryaningrat.

Menurutnya, mahasiswa KKN Unhas yang positif awalnya ditemukan 5 orang di Kecamatan Bangkala Barat.

“Di Kecamatan Bangkala barat itu yang awalnya 5 orang, di Tarowang 9 orang
Selebihnya itu 46 orang di Kecamatan Bangkala Induk,” katanya.

Baca Juga : BYD Edukasi Mobilitas Hijau ke Wilayah Timur Indonesia, Gelar Technology Roadshow di Unhas

Berdasarkan Informasi yang dihimpun Sulselsatu.com, Universitas Hasanuddin menempatkan sebanyak 800 mahasiswa KKN Profesi Kesehatan (KKN-PK) Angkatan 80 di Kabupaten Jeneponto.

Dari 800 Mahasiswa KKN, sebanyak 173 orang Mahasiswa yang di periksa test PCR secara bertahap dan ditemukan 60 orang positif Covid-19.

Mahasiswa KKN-PK Unhas di Kabupaten Jeneponto yang terkonfirmasi positif Covid-19 berasal dari posko, dengan data sebagai berikut:

Baca Juga : Sekolah Islam Athirah Kolaborasi Tiga Kampus Perkuat Mutu Pendidikan

*Kecamatan Bangkala Barat:*
Posko Desa Barana: 3 orang
Posko Desa Beroanging: 2 orang

*Kecamatan Bangkala:*
Posko Desa Pallantikang: 2 orang
Posko Tombo-Tombolo: 2 orang
Posko Bontomanai: 9 orang
Posko Gunung Silanu: 2 orang
Posko Marayoka: 5 orang
Posko Kapita: 2 orang
Posko Mallasoro: 9 orang
Posko Punagaya: 7 orang
Posko Je’netallasa: 4 orang
Posko Kalimporo: 4 orang

*Kecamatan Tarowang:*
Posko Desa Tarowang: 2 orang
Posko Desa Allu Tarowang: 5 orang
Posko Pao: 2 orang

Baca Juga : Menjaga Towuti: Biodiversitas sebagai Penopang Kehidupan

Menyikapi kasus ini, pihak pengelola KKN-PK Unhas menerapkan prosedur pencegahan yang sudah disiapkan sebelumnya.

Mahasiswa KKN-PK pada posko-posko yang telah terkonfirmasi positif akan dilakukan penarikan untuk memastikan tidak terjadi penyebaran lebih lanjut.

Sementara mahasiswa yang dinyatakan positif telah diambil oleh pihak kampus.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Dedy
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...