Logo Sulselsatu

Perkuat Ketahanan Ekonomi Masyarakat, Anir Peduli Latih UMKM di Pangkep

Asrul
Asrul

Senin, 06 September 2021 07:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PANGKEP – Komunitas sosial Anir Peduli menggelar pelatihan bagi puluhan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Pangkep, guna meningkatkan kapasitas kewirausahaan pelaku bisnis skala mikro di daerah tersebut, Minggu (5/9/2021).

Pelatihan yang dilaksanakan bekerjasama dengan lembaga pemberdayaan ekonomi masyarakat, Ontime UMKM, itu menghadirkan beberapa pembicara berkompeten untuk memberi pembekalan.

Yakni, Pemimpin Cabang BRI Pangkep, Johannes Alfred Simanjuntak, perwakilan PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Pangkep, Abdul Kadir, perwakilan Anir Peduli, Adhi Saputra, perwakilan Ontime UMKM, Irmayunita, dan Anggota DPRD Pangkep dari Partai Gerindra, Sofyan Razak,

Baca Juga : Bantu Korban Kebakaran Aspol Makassar, Andi Nirawati Kirim Paket Sembako

Selain pelatihan, pada kegiatan itu Anir Peduli juga menyerahkan sejumlah bantuan permodalan usaha untuk UMKM yang membutuhkan dukungan pembiayaan.

Pendiri Anir Peduli, Andi Nirawati menjelaskan, pelatihan dalam bentuk bimbingan teknis (Bimtek) ini dilakukan dalam beberapa tahapan. Tujuannya, untuk membentuk calon pengusaha yang handal, unggul dan tangguh dalam berwirausaha.

“Terutama di masa pandemi Covid-19, yang menyebabkan perekonomian kebanyakan masyarakat kita semakin memprihatinkan. Kegiatan ini merupakan kontribusi kami membantu masyarakat agar tetap kuat menghadapi krisis ekonomi sosial yang berkepanjangan,” kata Wakil Ketua DPC Gerindra Sulsel tersebut.

Baca Juga : Andi Nirawati Pimpin Vaksinasi Door to Door di Kabupaten Pangkep

Ia menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan gelombang pertama dan akan dilaksanakan secara bertahap. Diharapkan, dengan pelatihan yang digelar secara berkelanjutan, mampu menjangkau lebih banyak lagi pelaku usaha mikro dan kecil di daerah untuk dibina.

“Kita tidak boleh menyerah pada keadaan. Kita harus bangkit melawan penderitaan akibat krisis ini, karena ada keluarga dan handai taulan yang menunggu kita membawa harapan. Harus bangkit dan menjadikan ekonomi Indonesia tangguh di mata internasional melalui kearifan ekonomi lokal yakni UMKM,” pungkas mantan legislator DPRD Sulawesi Selatan tersebut.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News05 Mei 2025 13:12
Bumi Karsa Konsisten Raih Indonesia Best CSR Award 2025 dari The Iconomics
Komitmen Bumi Karsa dalam mendukung keberlanjutan lingkungan melalui program “Bumi Karsa Peduli Lingkungan” sepanjang 2024 membuahkan hasil memban...
Sulsel05 Mei 2025 13:02
Dari Rumah Jabatan Bupati Sidrap ke Baitullah, Syaharuddin Alrif Resmi Lepas 263 Jemaah Haji Tahun Ini
SULSELSATU.com, SIDRAP – Di bawah langit malam yang bersahabat, halaman Rumah Jabatan Bupati Sidrap di Jalan Lanto Dg. Passewang dipenuhi raut wajah...
Makassar05 Mei 2025 12:48
Appi-Aliyah Prioritaskan Infrastruktur Pulau, Anggaran 2025 Didesain Efisien dan Tepat Sasaran
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham (Appi-Aliyah) menegaskan komitm...
Bisnis05 Mei 2025 12:38
Indosat dan Siloam Dukung Ibadah Haji Lebih Tenang, Tawarkan Paket Roaming dan Vaksin Meningitis
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 dan Tri berkolaborasi dengan Siloam Hospitals Makassar sambut musim Haji dan Umrah 2025...