Logo Sulselsatu

PMI Sulsel Siapkan Plasma Konvalesen Gratis untuk Pasien Covid

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Jumat, 17 September 2021 14:43

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Palang Merah Indonesia Sulawesi Selatan (PMI Sulsel) siapkan plasma konvalesen gratis di markas PMI Sulsel, Jalan Lanto dg Pasewang bagi pasien Covid-19.

Ketua PMI Sulsel, Adnan Purichta Ichsan mengungkapkan, bagi masyarakat yang membutuhkan plasma konvalesen bisa mendatangi langsung markas PMI Sulsel.

“Ada 50 kantong plasma konvalesen yang disiapkan secara gratis bagi pasien Covid-19 yang membutuhkan. Bagi warga yang membutuhkan, silahkan langsung ke PMI Sulsel,” kata Adnan, Jumat, (17/9/2021).

Baca Juga : Adnan Purichta Ichsan Kembali Terpilih Jadi Ketua PMI Sulsel

Ketersediaan 50 kantong plasma konvalesen secara gratis, kata Bupati Gowa itu, berkat kerja sama dengan Pasar Modal Indonesia dan OJK dalam rangka HUT PMI ke 76 tahun.

Sementara itu, Kepala UTD PMI Sulsel, dr Miranti A Paturusi menambahkan, selama ini plasma konvalesen memang belum disiapkan secara gratis oleh rumah sakit.

“Adanya kerja sama Pasar Modal Indonesia dengan PMI Sulsel ini diharapkan bisa membantu suplai plasma konvalesen bagi pasien Covid-19 yang membutuhkan. Ini kita siapkan secara gratis,” jelasnya.

Baca Juga : PMI Sulsel Kirim Bantuan Kemanusiaan ke Pemkab Luwu untuk Korban Bencana

Penyediaan plasma konvalesen memang tidak mudah, lanjutnya, karena membutuhkan biaya dan kesediaan pendonor. Namun, adanya kerja sama ini, bisa menyiapkan plasma konvalesen secara gratis.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Sri Wahyudi Astuti
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....