Logo Sulselsatu

Sambut Hari Pahlawan, BRI Ajak Kadet 1947 Gelar Pameran Kreatif Dalam Negeri

Asrul
Asrul

Minggu, 21 November 2021 12:49

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTABRI kembali tunjukkan konsistensinya dalam mendukung Industri Kreatif Dalam Negeri, hal tersebut ditunjukkan oleh BRI melalui dukungan penyelenggaraan acara dalam rangka peringatan hari pahlawan, yang bekerjasama dengan Temata Studio sebagai perusahaan film yang merilis film Kadet 1947.

Acara yang diselenggarakan hari Jumat (19/11) bertempat di Hanggar Squadron 2, Bandara Halim Perdana Kusuma ini, juga bekerjasama dengan Sarinah dan TNI AU.

Salah satu rangkaian acara dalam kerjasama tersebut yakni Pagelaran Fashion Show yang dikemas dengan gaya pop culture agar menarik animo calon penonton dan dekat dengan berbagai kalangan khususnya anak muda. Hal ini sejalan dengan kemudahan yang di berikan oleh BRI untuk kaum millenial melalui pembukaan rekening BritAma secara online dengan domain bukarekening.bri.co.id yang terintegrasi secara langsung dengan Aplikasi BRImo untuk kemudahan bertransaksi. Melalui adanya sinergi positif ini, BRI turut berupaya membangkitkan semangat para generasi muda yang terus berjuang memberikan makna untuk Indonesia.

Baca Juga : Terinspirasi Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?, Netzme Hadirkan Numofest di Makassar

Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani turut mengungkapkan bahwa dukungan yang diberikan BRI kepada para industri kreatif dalam negeri, khususnya yang berkecimpung di bidang perfilman lewat debut film kadet 1947 bertujuan agar para generasi muda tidak melupakan sejarah dan terus meningkatkan kepedulian atas nilai-nilai nasionalisme di Indonesia.

Film Kadet 1947 berangkat dari kisah sejarah yang kurang populer namun penting untuk diceritakan. Para kadet (pelajar Angkatan Udara), adalah anak-anak muda yang gigih ingin menjaga Indonesia meski kemampuan mereka terbatas saat itu.

Produser film Kadet 1947 Celerina Judisari menerangkan bahwa fashion show yang melibatkan kreator dalam negeri menjadi salah satu upaya yang dilakukan agar film ini semakin dekat dengan generasi muda. BRI pun memberikan dukungan penuh atas aksi kolaborasi ini dikarenakan adanya persamaan visi dan misi yang diusung, yakni memberi makna untuk Indonesia.

Baca Juga : Konsisten Berdayakan UMKM Antar BRI Raih Penghargaan Pilar Sosial Katadata ESG Index Awards 2025

“Selain berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan jasa keuangan yang baik, BRI akan terus memberikan dukungan kepada masyarakat indonesia melalui kegiatan-kegiatan positif lainnya diluar industri perbankan seperti dukungan kepada industri perfilman indonesia atau industri kreatif dalam negeri lainnya,” tutup Handayani.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...