Logo Sulselsatu

Asmo Sulsel Apresiasi Insan Pers di HPN 2022 dengan Servis dan Ganti Oli Gratis

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 10 Februari 2022 14:10

Astra Motor apresiasi insen pers di Hari Pers Nasional (HPN) 2022 dengan memberikan servis dan ganti oli gratis (dok. Asmo Sulsel)
Astra Motor apresiasi insen pers di Hari Pers Nasional (HPN) 2022 dengan memberikan servis dan ganti oli gratis (dok. Asmo Sulsel)

SULSELSATU.com, MAKASSARAstra Motor main deasler Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) kembali memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2022 bersama jurnalis. Menjadi kegiatan tahunan, Astra Motor memberikan layanan service dan ganti oli gratis bagi insan pers.

Melalui program bertajuk Astra Motor Sahabat Pers, Asmo Sulsel memberikan layanan yang dapat dinikmati pada periode 9-15 Februari 2022.

Kepala Wilayah Astra Motor Sulawesi Selatan, Thamsir Sutrisno mengatakan, insan pers baik itu jurnalis maupun karyawan media massa lainnya yang bekerja di balik layar, memiliki peranan yang besar dalam penyebaran informasi positif tentang Honda.

Baca Juga : Asmo Sulsel Tanamkan Pentingnya Fokus dan Safety Check Sebelum Berkendara kepada SMAN 9 Gowa

“Kami ingin memperingati Hari Pers Nasional sebagai bentuk apresiasi terhadap sahabat pers yang ada di wilayah pemasaran main dealer Astra Motor Sulsel,” ungkap Thamsir, Kamis, (10/2/2022).

Thamsir menyebutkan bahwa sebagian besar Jurnalis menggunakan sepeda motor untuk mobilitas saat liputan. Untuk itu, Asmo Sulsel ingin motor yang dikendarai bisa selalu aman dan prima, sehingga mendukung aktifitas insan pers saat mengejar berita.

Peringatan HPN 2022 kali ini, Astra Motor membagikan voucher servis dan ganti oli gratis yang dapat ditukarkan di jaringan AHASS Astra Motor yang telah ditentukan.

Baca Juga : Asmo Sulsel Dorong Kesadaran Safety Riding di Kalangan Sales Force Honda Sultra

Pada HPN 2022 ini juga, Astra Motor tetap berkomitmen untuk menerapkan protokol kesehatan yang berlaku untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 yang masih melanda Indonesia.

Program serviz dan ganti oli gratis dari Astra Motor ini dilakukan serentak di 12 kota di Indonesia, mulai dari Bengkulu, Sumatera Selatan, Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta, Bali, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Timur 1 & 2 (Balikpapan & Samarinda), Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan, hingga Papua.

“Semoga dalam rangka peringatan Hari Pers ini, insan pers beserta Astra Motor dapat terus satu hati menebar informasi, satu hati menebar manfaat, serta satu hati wujudkan mimpi masyarakat,” pungkas Thamsir.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...