Logo Sulselsatu

Yasir Ingin Jadikan KONI Sebagai Rumah Besar dan Nyaman Bagi Cabor

Asrul
Asrul

Jumat, 18 Februari 2022 16:48

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pendaftaran Bakal Calon (Balon) Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Selatan (Sulsel) Periode 2022-2026 akhirnya ditutup, Jumat (18/2/2022) hari ini.

Bakal calon Ketua KONI Provinsi Sulsel, Yasir Machmud mengembalikan berkas pendaftaran dengan menyertakan dukungan dari 13 Cabang Olahraga (Cabor) dan 8 KONI Kabupaten/kota ke Panita Musprov.

Yasir didampingi puluhan timnya dan sejumlah ketua dan perwakilan cabang olahraga. Sebelum ke Kantor KONI, Yasir Machmud terlebih dahulu menunaikan Shalat Jumat dan doa bersama di Masjid IMMIM.

Baca Juga : Ajang Olahraga Satukan Dua Tokoh Politik Gowa

Usai mengembalikan berkas, Yasir Machmud kepada sejumlah media mengatakan bahwa dukungan tersebut hanya sebatas syarat pendaftaran. Adapun pertarungan sesungguhnya pada Musyawarah Provinsi (Musprov) nantinya.

“Jadi kalau kami sudah dinyatakan lolos sebagai calon, maka kami akan melakukan kerja-kerja dan mendekati seluruh KONI daerah,” katanya.

Yasir optimistis dukungan kepada dirinya akan terus mengalir setelah menyampaikan visi misinya dalam membangun kekuatan olahraga di Sulsel.

Baca Juga : Wabup Gowa Darmawangsyah Muin Resmi Gantikan Yasir Machmud Pimpin KONI Sulsel

“Visi misi kami sudah jelas. Kami ingin menjadikan KONI sebagai rumah besar dan nyaman bagi seluruh cabang olahraga di Sulsel. Terlebih bisa menjadikan KONI Sulsel 5 besar. Karena jumlah penduduk Sulsel terbesar ke 7,” tuturnya.

Lebih jauh, Yasir menyatakan bahwa saat ini Sulsel dipilih menjadi daerah pertama dari 10 daerah yang ditargetkan untuk menjalankan Desain Besar Olharaga Nasional (DBON).

Hal itu diharapkan Menteri Pemuda dan Olahraga karena Sulsel merupakan salah satu sentra penghasil atlet berbakat di Tanah Air. Semangat itu mesti dijadikan dasar bagi pengurus KONI Sulsel untuk melakukan percepatan terhadap lahirnya kebijakan dan regulasi yang dapat menguatkan posisi dunia olahraga di Sulsel.

Baca Juga : Akademisi dan BGN Apresiasi Langkah Yasika Aulia Perkuat Jaringan SPPG di Sulsel

“Jika kelak kami terpilih, maka hal mendasar yang kami lakukan adalah menjadikan momentum tersebut segera bersinergi secara vertikal dengan KONI daerah, Pemerintah Provinsi Sulsel, Pemerintah Pusat bersama KONI Pusat dalam rangka penguatan DBON,” paparnya.

Yasir pun memastikan, KONI Sulsel kelak akan bersinergi dan bekerjasama dengan perusahaan milik pemerintah, baik BUMN maupun BUMD serta perusahaan swasta untuk menjadi mitra sejajar dan sebagai bapak angkat bagi cabang olahraga demi melahirkan pembiayaan serta pendanaan bagi pembinaan atlet di cabang olahraga tertentu.

“Insya Allah jika saya terpilih, maka YASIKA Grup yang menaungi sembilan anak perusahaan akan kami hibahkan untuk menjadi bapak angkat cabang olahraga yang membutuhkan perhatian dalam rangka pembinaan atlet,” tegasnya.

Baca Juga : Yasir Machmud Dorong Optimalisasi Program Makan Bergizi Gratis hingga ke Daerah

Kemudian, Yasir juga ingin mengubah mindset untuk pengelolaan KONI Sulsel dengan pola modern dan terstruktur.

“Tentunya akan kami mulai dari lingkungan kami, dan selanjutnya akan menjadi contoh bagi perusahaan daerah dan swasta serta mitra sejajar lainnya,” katanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....